SOLOPOS.COM - (Getty Images)

(Getty Images)

Naples (Solopos.com)–Karier Fabio Cannavaro sebagai pesepakbola harus ditutup karena masalah cedera. Tapi bukan itu yang disesali melainkan karena tak bisa gantung sepatu di Napoli.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Usai sudah 19 tahun perjalanan Cannavaro di dunia yang membesarkan namanya itu. Peraih trofi Piala Dunia 2006 dan pemain terbaik dunia di tahun yang sama, tak bisa melawan usia dan cedera lutut yang mulai menggerogotinya.

Cannavaro tutup buku di usianya yang menginjak 37 tahun, sebuah umur yang terbilang uzur untuk seorang pemain berposisi bek sentral. Klub terakhir yang diperkuatnya adalah Al Ahli di Uni Emirat Arab, namun kariernya tak berjalan mulus di sana.

Tentu mengecewakan sebagai salah satu bintang sepakbola, Cannavaro harus mengakhiri karier seperti ini. Tapi nyatanya eks kapten timnas Italia itu lebih menyesali fakta bahwa dirinya tak bisa kembali bermain di Napoli dan gantung sepatu di klub profesional pertamanya itu.

Cannavaro adalah pria kelahiran Napoli dan belajar mengolah bola di sana sampai akhirnya naik ke tim senior pada tahun 1992. Ia tampil 68 kali dan mencetak satu gol selama tiga musim bermukim San Paolo.

“Satu-satunya noda dalam kariernya hanyalah saat waktunya di Inter diganggu oleh problem kebugaran,” tutur agennya Gaetano Fedele kepada Radio Sportivo yang dilansir Football Italia seperti diberitakan detik.com, Minggu (10/7/2011).

“Lalu ada satu penyesalan di mana ia tidak bisa mengakhiri kariernya di klub tercintanya, Napoli. Pernah ada pembicaraan dan kami sempat hampir terjadi deal, namun Presiden Aurelio De Laurentiis membuat pilihan lain,” sambung Fedele.

“Sebenarnya kepindahan itu akan dilakukan Fabio dengan sepenuh hati namun lalu Dubai membuka pintu dan itu juga adalah pengalaman hidup yang berharga,” tuntas Fedele.

(detik.com/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya