SOLOPOS.COM - Wisatawan mengunjungi Candi Borobudur (JIBI/Harian Jogja/Antara)

MAGELANG- Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB) menargetkan jumlah pengunjung ke objek wisata tersebut pada 2012 sebanyak 2,5 juta wisatawan.

“Kami optimistis target jumlah pengunjung tersebut bisa tercapai karena melihat kondisi awal tahun ini cukup baik. `Startnya` sudah bagus, mudah-mudahan dalam perjalanannya juga bagus,” kata Kepala Unit TWCB Pujo Suwarno di Borobudur, Rabu (18/1/2012).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ia menyebutkan, target pengunjung pada Januari 2012 sebanyak 162 ribu wisatawan, sedangkan hingga 16 Januari 2012 telah melampaui target tersebut yakni mencapai 169 ribu pengunjung.

Menurut dia, target pengunjung 2012 tersebut naik sekitar 15,3 persen dari realisasi jumlah pengunjung pada 2011 sebanyak 2.116.116 wisatawan, terdiri atas 1.949.592 wisatawan nusantara (wisnus) dan 166.524 wisatawan mancanegara (wisman).

Meskipun realisasi pengunjung pada 2011 memenuhi target, katanya, jumlah tersebut mengalami penurunan dibandingkan dengan 2010 yakni mencapai 2.436.817 pengunjung yang terdiri atas 2.282.691 wisnus dan 154.126 wisman.

Penurunan jumlah pengunjung pada 2011, katanya, akibat dampak erupsi Gunung Merapi 2010.

“Apalagi setelah Jembatan Pabelan yang merupakan jalur utama dari Yogyakarta putus akibat banjir lahar, sangat terasa dampaknya bagi kami,” katanya.

Ia mengatakan, akibat putusnya Jembatan Pabelan tersebut banyak sekolah yang mengalihkan kunjungan ke objek wisata lain.

“Waktu itu, untuk melayani wisman khususnya dari arah Yogyakarta terpaksa kami melakukan penjemputan di sebelah barat Jembatan Pabelan,” katanya.

Pujo mengatakan, pada 2012 tidak ada masalah tentang infrastruktur jalan menuju Candi Borobudur, baik di jalur utama maupun di jalur alternatif.

Ia berharap, Pemerintah Kabupaten Magelang dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bisa memenuhi sarana dan prasarana yang diinginkan wisatawan sehingga mereka lebih lama tinggal di Magelang atau Jawa Tengah, termasuk ke Candi Borobudur. Antara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya