Jumat, 9 September 2011 - 18:17 WIB

Bus Werkudara jadi favorit saat Lebaran

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Bis Tingkat Werkudara saat liburan Idul Fitri sangat digemari wisatawan lokal. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Pemkot Solo Yosca Herman Sudrajat, Jumat (9/9)  mengatakan, setiap hari selama liburan Lebaran, bis tingkat mampu beroperasi 5 kali hingga 6 kali.

Menurut Yosca, bahkan banyak warga yang kecewa, karena saat datang akan naik bis tingkat tidak dapat langsung naik. Hal itu dikarenakan setiap harinya bis tingkat selalu penuh, sehingga masyarakat harus pesan lebih dahulu untuk hari berikutnya.

Advertisement

Yosca mengungkapkan, bahkan ada masyarakat yang rela naik bis tingkat saat malam hari, antara jam 10 malam. Keinginan masyarakat yang tinggi untuk naik bis tingkat dikarenakan, Bis tingkat Werkudoro tersebut merupakan satu-satunya di Indonesia.

Selain itu, banyak warga masyarakat yang ingin bernostalgia untuk kembali naik bis tingkat. Ini dikarenakan tahun 1980 hingga 1990 bis tingkat memang beroperasi di Kota Solo. [SPFM/hen]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif