SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

KATHMANDU–Gara-gara kabut tebal, sebuah bus di Nepal mengalami kecelakaan dan jatuh ke jurang sedalam 600 meter. Kecelakaan tragis ini menewaskan 29 orang dan melukai 12 orang lainnya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Seperti dilansir AFP, Sabtu (12/1/2013), kecelakaan berawal ketika sang sopir kehilangan kendali saat melintasi jalanan di kawasan pegunungan di distrik Doti, Nepal. Bus ini tergelincir dan kemudian terjatuh dari ketinggian 600 meter. Insiden ini terjadi pada Sabtu dini hari di dekat desa Chhatiwan.

Ekspedisi Mudik 2024

“Sebanyak 29 penumpang tewas dalam kecelakaan ini. Sekitar 12 penumpang lainnya mengalami luka serius dan kini tengah dirawat di rumah sakit, yang berjarak sekitar 50 kilometer dari lokasi kejadian,” ujar seorang pejabat otoritas setempat, Nara Bahadur Air.

Saat kejadian, bus tersebut tercatat membawa total 35 penumpang. Namun ada kemungkinan bertambah, karena bus bisa menaikkan penumpang di pinggir jalan ketika melintasi wilayah pedesaan. Polisi menduga, korban tewas masih bisa terus bertambah.

“Lokasi kecelakaan merupakan kawasan yang jarang pepohonan… Kami belum tahu penyebab kecelakaan, namun penduduk setempat menyatakan bahwa lokasi kejadian dipenuhi kabut tebal saat malam kejadian,” terang Nara.

Kepolisian setempat telah menerjunkan sekitar 50 personelnya untuk melakukan penyelamatan dan pencarian korban di lokasi kejadian. Dituturkan Nara, upaya pencarian berlangsung lama karena area kecelakaan cukup luas, terlebih bus tersebut tersangkut di jurang yang curam.

Sejumlah kecelakaan lalu lintas memang cukup sering terjadi di jalanan Nepal. Sejumlah hal menjadi penyebab kecelakaan tersebut, mulai dari kondisi jalanan yang buruk, kondisi kendaraan yang tidak terawat hingga mengemudi ugal-ugalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya