SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO — Meski sejumlah kalangan sudah mulai menyampaikan usulan calon Wakil Walikota (Wawali) Solo ke PDIP, namun Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Solo masih enggan menyebutkan dua nama calon wawali yang akan diusulkan. PAN menegaskan masih menunggu saat yang tepat untuk menyampaikan dua nama yang bakal diusulkan tersebut.

Meski demikian, Ketua DPD PAN Solo, Umar Hasyim, menyatakan sudah ada dua nama calon yang akan diusulkan ke PDIP berdasarkan proses penjaringan yang dilakukan oleh tim tujuh. “Kami sudah pegang dua nama. Kami masih menunggu momen yang paling tepat,” terangnya, Selasa (23/10/2012).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Disinggung kapan hal tersebut bakal dilakukan, Umar menuturkan pihaknya akan menyampaikan menjelang PDIP memproses pencarian dua nama yang akan diusulkan.

Ekspedisi Mudik 2024

“Tadi malam kami melakukan pertemuan, tetapi dalam pertemuan tersebut kami sepakat belum akan menyampaikan nama.Kami akan sampaikan menjelang PDIP melakukan proses itu,” jelasnya.

Terkait dua nama hasil penjaringan tim tujuh, Umar menegaskan sudah hampir pasti nama yang akan diusulkan. Penjaringan, lanjutnya, sudah dilakukan hingga tahapan bertanya pada lingkungan sekeliling calon yang bakal diusulkan.

Hanya saja, dua calon wawali yang akan diusulkan bisa saja berubah. “Meskipun sudah ada nama, namun itu belum fix 100%, suatu saat bisa berubah lagi,” tuturnya.

Diterangkannya, penjaringan dua nama tersebut setelah dilakukan penjaringan dari tujuh hingga delapan orang. “Ya macam-macam, ada tokoh agama, pengusaha, akademi, parpol juga ada, birokrat juga ada,” ungkapnya.

Terkait komunikasi dengan PDIP, Umar menyampaikan sudah dilakukan. Hanya saja, komunikasi yang dilakukan selama ini masih secara informal. “Selama ini masih informal, kami akan menjajaki dengan melakukan komunikasi secara formal,” urainya.

Terpisah, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Solo, Arif Sahudi, menerangkan pekan ini pihaknya bakal menemui Ketua DPC PDIP Solo yang juga Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo (Rudy). Hal ini terkait empat calon wawali yang diusulkan PPP ke PDIP beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, DPC PPP Solo mengusulkan empat calon wawali yakni Ketua PC NU Solo, Hilmi Ahmad Sakdillah, Ketua PD Muhammadiyah Solo, Anwar Sholeh, Pembina Jamuro Solo, Abdul Karim, serta tokoh dari yayasan Solo Bersama, Achmad Purnomo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya