SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Persis Solo masih berambisi menambah kekuatan lini serangnya dengan mendatangkan satu striker lagi. Hal itu dilakukan karena jendela transfer diperpanjang hingga Sabtu (31/8/2019).

Sejauh ini, Persis telah mendatangkan empat pemain tetap dan dua pemain magang. Empat pemain yang direkrut adalah M. Alaik Sobrina (stopper), Dedi Cahyono Putro (sayap), Rafit Ikhwanudin (kiper), dan Ardianto Agung W. (gelandang). Sedangkan dua pemain magang yang didaftarkan ke PT Liga Indonesia Baru (LIB) adalah Juret Yuslikh (striker) dan Syahrul Ramadhan (gelandang).

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Namun, peluang menambah amunisi masih terbuka dengan kebijakan perpanjangan jendela transfer tersebut. Hingga kini, Laskar Sambernyawa memang belum mendapatkan striker tambahan seperti yang selama ini sering diungkapkan Pelatih Choirul Huda.

“Pelatih meminta ada tambahan pemain lagi,” ungkap Manajer Persis, Langgeng Jatmiko, saat dihubungi Solopos.com, Kamis (29/8/2019).

Ia mengatakan, dengan jumlah pemain yang ada, Persis tinggal memiliki satu slot tersisa. Menurutnya, pelatih masih menginginkan seorang striker murni untuk menambah daya gedor di ujung lini serang.

Persis sejatinya telah memiliki tiga striker yaitu Ugik Sugiyanto, Dimas Galih Gumilang, dan Muhammad Isa. Tapi pelatih mengisyaratkan belum puas dengan kinerja lini serang.

Salah satu parameternya adalah kegagalan mereka meraih kemenangan di laga kandang terakhir melawan Persiba Balikpapan. Persis ditekuk 0-1 di Stadion Wilis, Selasa (27/8/2019). “Walau ada penambahan, kami tidak akan mencoret pemain yang sudah ada,” terang dia.

Lebih lanjut, Persis melakoni laga uji coba melawan Persemag Magetan di Lapangan Lanud Ishwajudi, Maospati, Magetan pada Kamis sore. Pada laga tersebut, Persis menang dengan skor 2-0. Para pemain baru mendapat jam terbang untuk mengasah kekompakan tim. “Dua gol semuanya dicetak oleh Nanang Asripin,” terang Langgeng.

Persis bakal melakoni laga tandang ke markas Persik Kediri pada 6 September 2019 mendatang. Berbagai persiapan dilakukan untuk bisa kembali ke jalur kemenangan dan terus berada di posisi atas klasemen Liga 2 wilayah timur. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya