SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, LONDON — Manager Chelsea menyatakan The Blues telah menuntaskan transfer pemain di musim dingin ini. Kurt Zouma menjadi pemain teranyar yang didapatkan Chelsea jelang penutupan bursa transfer bulan Januari.

Zouma bergabung dengan Chelsea dari Saint-Etienne dalam kesepakatan berdurasi 5,5 tahun. Namun, ia belum akan tampil di Premier League karena The Blues langsung meminjamkannya lagi ke klub Prancis tersebut.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

“Misi tuntas. Pemain terakhir di bursa transfer (musim dingin). Nyaris di seluruh posisi yang kami miliki saat ini dan juga di masa depan,” kata Mourinho di Sky Sports seperti dikutip detiksport.

“Jika kami tak melakukannya sekarang, mungkin kami takkan melakukannya di musim panas karena klub-klub lain juga gencar mendekatinya. Jadi kami melakukannya, kini ia masih ada di Saint-Etienne, saat pramusim ia akan bergabung dengan kami. Kami akan lihat apakah ia nanti akan bertahan atau kami pinjamkan,” jelasnya.

Zouma adalah bek tengah berusia 19 tahun yang kini menjadi penggawa timnas Prancis U-21. Mourinho menyebut pesepakbola berpostur 187 cm/85 kg itu sebagai pemain masa depan Chelsea.

“Ia adalah pemain muda teranyar yang diboyong Chelsea dalam dua tahun terakhir. Kami suka profilnya, kami pikir ia akan mudah beradaptasi dengan Premier League. Ia adalah pemain muda yang dibutuhkan untuk sebuah posisi di masa depan,” ucapnya.

“Ia adalah seorang pemain dengan potensi besar, siap secara fisik. Selain siap secara fisik, ia juga siap secara taktis. Transfer bagus dari Chelsea,” puji Mourinho.

Sebelum mengamankan Zouma, Chelsea tercatat juga sudah mendapatkan Nemanja Matic dan Mohamed Salah pada periode bursa kali ini. (JIBI/Solopos)

Kurt Zouma, pembelian terakhir Chelsea. JIBI/Ist/bleacherreport.net

Kurt Zouma, pembelian terakhir Chelsea. JIBI/Ist/bleacherreport.net

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya