SOLOPOS.COM - Marco Verratti

Bursa transfer diwarnai dengan Barcelona yang tertarik mendatangkan Marco Veratti.

Solopos.com, BARCELONA — Barcelona sepertinya siap belanja besar-besaran untuk memperbaiki tim agar tidak seamburadul seperti musim lalu. Barcelona gagal meraih trofi bergengsi, Liga Primera Spanyol ataupun Liga Champions pada 2016/2017. Hanya Copa del Rey yang masuk ke lemari gelar Barcelona musim lalu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Nah, raksasa Catalan tentu tak mau bernasib serupa musim depan. Bersama pelatih baru mereka, Ernesto Valverde, Barcelona ingin membangun tim agar kembali ditakuti pada 2017/2018. Sejumlah nama populer dikaitkan bakal dibeli Barcelona pada bursa transfer musim panas ini.

Ekspedisi Mudik 2024

Rumor paling santer yakni keinginan Barcelona mendatangkan gelandang Paris Saint Germain (PSG), Marco Verratti. Sudah sejak lama Blaugrana, julukan Barcelona, tertarik mendapatkan jasa gelandang asal Italia tersebut. Barcelona semakin kepincut ketika mereka bertemu PSG pada perempat final Liga Champions musim lalu.

Karakter Verratti dinilai cocok dengan gaya permainan tiki-taka Barcelona. Bahkan tak sedikit yang membandingkan pemain berusia 24 tahun tersebut dengan gelandang legendaris raksasa Catalan, Xavi Hernandez.

Media Italia, La Gazzetta dello Sport, mengabarkan Barca mengajukan tawaran untuk membeli Verratti dari PSG dengan banderol 100 juta euro (Rp1,4 triliun). Barcelona pun gencar melakukan pendekatan. Mereka berencana bertemu dengan Verratti di Formentera, sebelum sang gelandang menjalani liburan di Ibiza.

Agen Verratti, Donato Di Campli, mengungkapkan betapa susahnya membujuk PSG agar memberi izin sang klien pindah ke Barca. Di Campli sebenarnya sudah bertemu Direktur Olahraga PSG di Milan, Senin (12/6/2017) waktu setempat. Namun klub kaya-raya yang bercokol di Paris itu belum memberikan lampu hijau bagi Verratti.

“Marco ke Barcelona? Kami sudah berusaha memberitahu PSG tentang rencana kami, sulit untuk mencapai kesepakatan. Jika PSG tidak berharap menjualnya meski ada berbagai tawaran dari klub-klub Eropa [termasuk Juventus], kami harus mengurusnya sendiri,” jelas Di Campli, seperti dilansir sport.com, Selasa (13/6/2017).

Presiden PSG, Nasser al Khelaifi, sendiri sudah menegaskan tidak akan menjual Verratti meski dengan tawaran tinggi. “Meski 80 juta euro atau 100 juta euro, karena Verratti tidak untuk dijual,” jelas Khelaifi, seperti dilansir Marca.

Selain Verratti, gelandang serang Liverpool, Philippe Coutinho, juga menjadi target Barca musim panas ini. Namun, pemain berpaspor Brasil itu masih terikat kontrak dengan Liverpool hingga Juni 2022. “Bicara mengenai Barcelona itu sangat rumit. Saya masih punya kontrak dengan Liverpool, dan durasinya sangat panjang. Saya baru saja memperpanjangnya,” jelas Coutinho di sela-sela tugas membela Brasil dalam pertandingan internasional di Australia.

Selain Verratti dan Coutinho, Barcelona dilaporkan juga mengincar gelandang Leicester City, Riyad Mahrez, gelandang Dortmund Ousmane Dembele, dan gelandang Bayern Munchen Douglas Costa, bek Arsenal Hector Bellerin, hingga bek serbabisa Chelsea Cesar Azipilicueta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya