SOLOPOS.COM - Arda Turan (Twitter)

Bursa transfer diwarnai dengan Galatasaray yang ingin mendatangkan Arda Turan.

Solopos.com, ISTANBUL – Masa depan Arda Turan terus dispekulasikan sejak ia bergabung dengan Barcelona. Pasalnya, ia kurang mendapatkan menit bermain. Kini, Turan dibidik mantan klubnya dulu, Galatasaray.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Turan bergabung dengan Barca sejak dua tahun lalu dari Atletico Madrid. Namun, ia tak menjadi pilihan utama di Barca karena gagal bersaing dengan bintang-bintang Blaugrana lainnya. Di lini depan ada trio Lionel Messi, Neymar, dan Luis Suarez. Sementara di lini tengah ada Ivan Rakitic, Sergio Busquets, dan Andres Iniesta.

Neymar sendiri sudah tidak akan memperkuat Barca pada musim ini. Namun, Barca telah memiliki Gerard Deulofeu yang diprediksi bisa mengisi kekosongan yang ditinggal Neymar. Belum lagi ada nama Denis Suarez. Di lini tengah juga masih ada nama-nama beken lain seperti Rafinha dan Andre Gomes.

Fakta tersebut membuat Turan selalu digosipkan tak betah di Barca. Namun, berulang kali pula agennya menyatakan Turan bakal bertahan. Kini rayuan untuk hijrah dari Barca datang dari klub lamanya, Galatasaray.

“Arda Turan adalah seorang pendukung sejati Galatasaray. Dia adalah pemain yang saya sayangi,” kata Presiden Galatasaray Dursun Ozbek seperti dilansir Espnfc, Rabu (9/8/2017).

“Sebagai pemain, dia selalu mewakili kami dengan baik dan menjadi duta untuk klub. Dia benar-benar seorang putra sejati Galatasaray,” sambungnya.

“Hasrat terbesar kami adalah kembalinya Ardan ke Galatasaray dan mengakhiri kariernya di tempat dia memulai. Kami sedang berusaha mewujudkan hal ini,” tutup Obzek.

Selama memperkuat Barca selama dua musim, Turan baru tampil 55 kali dengan sumbangan 15 gol dan 11 assist di seluruh kompetisi. Kabarnya, Galatasaray akan mengajukan tawaran senilai 2,5 juta euro kepada Barca untuk peminjaman di tahun pertama. Turan diiming-imingi gaji tahunan sekitar 4 juta euro (Rp 62,6 miliar).

Galatasaray sendiri merupakan klub pertama Turan sebagai pemain profesional pada 2004. Tujuh tahun kemudian dia pindah ke Spanyol bersama Atletico. Hingga akhirnya dia pindah ke Barca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya