SOLOPOS.COM - Pengarahan calon Sekda Kota Solo oleh Panitia Seleksi (pansel) di Balai Kota Solo, Selasa (9/8/2016). Pengarahan tersebut dihadiri tujuh calon Sekda. (Nicolous Irawan/JIBI/Solopos)

Bursa Sekda Solo, Pansel mulai menelusuri rekam jejak calon sekda.

Solopos.com, SOLO–Panitia Seleksi (Pansel) sekretaris daerah (sekda) akan menelusuri rekam jejak calon sekda Solo. Rekam jejak akan menjadi penentu nilai akhirnya dalam seleksi bursa sekda.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ketua Pansel Sekda, Anwar Hamdani, mengatakan penelusuran rekam jejak diperlukan untuk mengukur kualitas dan kuantitas masing-masing calon. “Untuk rekam jejak kita akan cek ke tempat tugas calon yang dulu dan sekarang. Kemudian juga para tetangga di sekitar rumah untuk mencari track record kandidat,” katanya ketika dihubungi Solopos.com, Kamis (18/8/2016) petang.

Dia mengatakan dalam penelusuran rekam jejak, tim pansel akan merahasiakan jadwal kunjungan. Tim akan datang langsung dan mencari tahu bagaimana keseharian para kandidat di mata orang-orang sekitarnya. Tahap penelusuran rekam jejak dirasakan cukup penting karena bisa menambah suatu penilaian. Yang bertujuan, lanjut dia, untuk melihat kualitas pekerjaan yang pernah dilakukan, kemudian juga bisa dilihat dari tingkat hubungan kerjasama antar pegawai dan berbagai pertimbangan lainnya.

“Kalau rekam jejak itu sifatnya rahasia, kemudian juga kita akan konfirmasikan juga dengan inspektorat, untuk mencari tahu apakah selama 2 tahun terakhir ini ada pelanggaran disiplin atau masalah moralitas,” tambahnya.

Sementara itu, penelusuran rekam jejak ke lingkungan tempat tinggal para kandidat bertujuan untuk melihat bagaimana kepedulian peserta sebagai kandidat Sekda terhadap tetangga. Tahapan ini akan dilakukan setelah selesai melalui wawancara akhir. Saat ini, dia menjelaskan tahapan seleksi sekda baru memasuki uji gagasan dan penyampaian makalah yang digelar selama dua hari, yakni Senin-Selasa (15-16/8/2016) di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo.

“Besok [Jumat hari ini] akan kita umumkan hasil uji gagasan dan penyampaian makalah,” katanya.

Bagi calon yang lolos, Anwar mengatakan akan mengikuti tahapan uji kompetensi. Uji kompetensi ini meliputi uji kompetensi manajerial serta uji penguasaan bidang termasuk tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sebagai sekda.

“Uji kompetensi kami jadwalkan dilaksanakan Rabu-Kamis (24-25/8/2016) nanti di UNS,” katanya.

Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo berharap seleksi sekda bisa berjalan cepat. Pihaknya menargetkan sekda definitif sudah ditetapkan akhir bulan ini. Menurutnya, kekosongan jabatan sekda berpengaruh pada kinerja pemerintahannya. Apalagi kini Pemkot tengah menyiapkan penyusunan Struktur Organisasi Tata Kerja (SOTK) baru yang ditargetkan selesai akhir tahun ini.

“Jadi awal tahun SOTK baru sudah berjalan. Ini sesuai dengan perintah pusat,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya