SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (Dok/JIBI/Bisnis)

Bursa saham hari ini mencatat IHSG dibuka melemah dan turun tipis 0,05% atau 2,93 poin.

Solopos.com, JAKARTA — Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau bergerak di zona merah pada awal perdagangan hari ini, Senin (17/10/2016).

Promosi Apresiasi dan Berdayakan AgenBRILink, BRI Bagikan Hadiah Mobil serta Emas

IHSG hari ini dibuka melemah 0,17% atau 8,92 poin ke level 5.390,96 dan turun tipis 0,05% atau 2,93 poin ke level 5.396,96 pada pukul 09.05 WIB. Pada perdagangan Jumat (14/10/2016), IHSG ditutup melemah 0,32% atau 17,39 poin di level 5.364,61.

Sebanyak 17 saham bergerak menguat, 14 saham bergerak melemah, dan 507 saham stagnan dari 538 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pagi ini.

Ekspedisi Mudik 2024

Enam dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak negatif dengan tekanan utama dari sektor perdagangan yang melemah 0,52% dan sektor konsumer yang turun 0,37%.

Adapun, tiga sektor lainnya bergerak positif dengan support utama dari sektor tambang yang menguat 0,79%.  Dalam risetnya, Tim Riset Sinarmas Sekuritas memprediksi IHSG akan bergerak mixed di kisaran 5350-5456 pada perdagangan hari ini.

Sejumlah sentimen yang mempengaruhi pergerakan indeks hari ini adalah pernyataan gubernur sentral bank the Fed AS yang bersifat dovish, dan juga pengangkatan menteri ESDM yang menunjukkan independensi Jokowi dari pengaruh politik.

Lebih lanjut dia mengatakan secara teknikal, selama belum terkoreksi ke level di bawah 5.300 dalam waktu dekat, indeks masih berpeluang menguat.

Walaupun adanya optimisme sementara, pelaku pasar masih khawatir dengan dolar AS yang terus menguat secara global saat index indeks dolar AS sudah mencapai 98 mendekati level tertinggi selama 2016 di 99.7.

US Dollar Index yang melacak pergerakan dolar terhadap sejumlah mata uang utama pagi ini terpantau menguat tipis 0,08% atau 0,078 poin ke 98,097 pada pukul 08.34 WIB. Pasar lokal maupun global akan terus mencermati laporan kinerja keuangan kuartal III dari para emiten yang ramai diirilis sampai akhir bulan ini.

Sejalan dengan pergerakan IHSG, indeks Bisnis27 terpantau turun tipis 0,09% atau 0,42 poin ke 479,86, setelah dibuka dengan pelemahan 0,21% atau 0,99 poin di posisi 479,29. Sementara itu, pergerakan nilai tukar rupiah terpantau melemah 0,15% atau 20 poin ke Rp13.053/US$ pada pukul 09.03 WIB.

Saham-saham yang melemah pada awal perdagangan:

UNVR -1,11%
BMRI -0,88%
BBRI -0,61%
INDF -1,42%

Saham-saham yang menguat pada awal perdagangan:

HMSP +0,24%
CPIN +0,54%
ADRO +0,70%
KLBF +0,29%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya