SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (Dok/JIBI/Bisnis)

Bursa saham hari ini, IHSG, menguat 13,02 poin atau 0,25%.

Solopos.com, JAKARTA — Indeks harga saham gabungan (IHSG) melanjutkan penguatannya pada awal perdagangan hari ini, Rabu (30/11/2016).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

IHSG hari ini dibuka dengan kenaikan 0,24% atau 12,24 poin di level 5.148,91 dan menguat 0,25% atau 13,02 poin ke level 5.149,69 pada pukul 09.05 WIB. Pada perdagangan Selasa (29/11/2016), gerak IHSG ditutup menguat 0,43% atau 22,1 poin di level 5.136,67.

Sebanyak 26 saham bergerak menguat, sembilan saham bergerak melemah, dan 503 saham stagnan dari 538 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pagi ini.

Enam dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak positif dengan support utama dari sektor finansial yang menguat 0,73% dan sektor aneka industri yang naik 0,56%. Adapun, tiga sektor lainnya bergerak negatif dipimpin oleh sektor tambang yang melemah 0,82%.

Dalam risetnya, Sinarmas Sekuritas memperkirakan IHSG akan bergerak menguat pada perdagangan hari ini seiring adanya efek window dressing. Riset Sinarmas Sekuritas memaparkan efek window dressing diperkirakan akan mengangkat IHSG pada perdagangan hari ini walaupun penguatan berpotensi bersifat terbatas.

Kekhawatiran pelaku pasar diprediksi mereda setelah adanya kesepakatan koordinasi teknis dalam rapat antara Polri dan pimpinan GNPF MUI dalam rangka menjaga aksi demokrasi Jumat lusa berjalan damai.

Sementara itu, perundingan OPEC yang berlangsung alot antara Arab Saudi, Iran dan Irak dalam pemangkasan level produksi dikhawatirkan akan memberikan tekanan kembali ke harga minyak bumi.

Sejalan dengan penguatan IHSG, indeks Bisnis27 juga menguat 0,41% atau 1,83 poin ke 442,01 pada pukul 09.06 WIB, setelah dibuka dengan penguatan 0,44% atau 1,93 poin di posisi 442,11. Sementara itu, nilai tukar rupiah masih menguat tipis 0,01% atau 1 poin ke Rp13.559/US$ pada pukul 09.06 WIB.

Saham-saham yang menguat pada awal perdagangan:

BBRI +1,18%
ASII +0,65%
BMRI +0,73%
ADRO +1,84%

Saham-saham yang melemah pada awal perdagangan:

TLKM -0,52%
INCO -1,14%
MNCN -1,14%
PTBA -0,87%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya