SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><b>Madiunpos.com, PONOROGO &ndash; </b>Bupati <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180822/516/935463/jatuh-saat-sadap-getah-pinus-pria-lansia-ponorogo-meninggal">Ponorog</a>o, Ipong Muchlissoni, berkurban satu ekor sapi jenis brahman dengan ukuran jumbo seberat 1,2 ton. Sapi tersebut sempat akan dibeli Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, yang juga akan menggunakannya untuk hewan kurban.</p><p>Sapi seberat 1,2 ton milik bupati Ipong itu dikurbankan dan disembelih di Masjid Agung Tjokronegoro, Ponorogo seusai salat Iduladha, Rabu (22/8/2018).</p><p>Dikutip <a href="https://cms9.bisnis.com/admin/article/Madiunpos.com"><em>Madiunpos.com</em></a> dari laman resmi Pemkab Ponorogo, peternak sapi brahman yang merupakan warga Ponorogo itu sempat didatangi orang suruhan Pakde Karwo. Orang tersebut berencana membeli sapi yang kala itu masih seberat 1 ton. Namun, karena spai tersebut sudah dibeli Bupati Ponorogo peternak itu pun menolaknya.</p><p>Plt. Kabag Kesra Setda Kabupaten Ponorogo, Soemani, mengatakan sapi tersebut memang sudah dibeli bupati jauh-jauh hari untuk kebutuhan hewan kurban. Sapi tersebut dibeli bupati dengan harga Rp71 juta.</p><p>Dia menuturkan pada Hari Raya Iduladha tahun ini Pemkab Ponorogo membagikan 20 kambing di seluruh wilayah Ponorogo. "Kambing dari pemkab disebar ke seluruh wilayah Ponorogo yang memasukkan proposal ke kami dan yang membutuhkan," kata dia.</p><p>Soemani menuturkan berat sapi milik Ipong sama persis dengan berat sapi milik Presiden Jokowi yang disumbangkan ke Masjid Agung Al Akbar <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180822/516/935457/kpu-jatim-minta-kabupaten-kirim-dpt-pemilu-2019">Surabaya</a> yaitu 1,2 ton.</p><p>Bupati Ipong menyerahkan kepada pengurus Masjid Agung Tjokronegoro Ponorogo setelah salat Iduladha. Ipong mengatakan sapi seberat 1,2 ton itu memang sudah dipersiapkan sekitar lima bulan lalu.</p><p></p><p></p>

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya