SOLOPOS.COM - Susi Susanti (JIBI/SOLOPOS/Antara)

Bulu tangkis untuk dua pasangan legenda akan berkunjung ke Jogja.

Harianjogja.com, SLEMAN-Pasangan legenda bulutangkis Indonesia Alan Budi Kusuma dan Susi Susanti dijadwalkan akan menyambangi Jogja. Peraih medali emas saat Olimpiade Barcelona itu rencananya akan menjadi bintang tamu dalam acara Badminton in The Mall yang digelar di Hartono Mall, 19-20 Maret mendatang.

Promosi Tragedi Bintaro 1987, Musibah Memilukan yang Memicu Proyek Rel Ganda 2 Dekade

Hal itu diakui sendiri oleh Sekretaris Umum (Sekum) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) DIY Vierman Suryanto, Minggu (6/3/2016). Dikatakannya, dalam acara tersebut, pasangan itu akan memberikan coaching clinic kepada para peserta.

Ekspedisi Mudik 2024

“Tak hanya itu, keduanya juga akan menggelar acara meet and greet untuk menyapa para idolanya,” katanya.

Vierman menjelaskan, gelaran Badminton in The Mall yang baru pertama kalinya digelar di Jogja itu tergolong unik. Diinisiasi oleh Bidang Komunitas Pengurus Pusat (PP) PBSI serta didukung komunitas pencinta bulutangkis, acara tersebut rencananya akan menampilkan sejumlah kompetisi seperti gerak dan lagu tema badminton. Kemudian ketangkasan pukulan badminton yang diperuntukan untuk usia 14 tahun ke bawah.

Lebih lanjut, konsep Badminton in The Mall juga lebih diarahkan untuk menyosialisasikan olahraga bulutangkis sebagai olahraga yang menyenangkan, mudah dan aman. Oleh karena itulah, ia menganggap mall dan pusat perbelanjaan bukan tidak mungkin bisa dimanfaatkan sebagai venuenya
“Kami ingin lebih mendekatkan bulutangkis ke masyarakat saja,” tegasnya.

Ia menambahkan, acara itu nantinya tak hanya digelar di Jogja saja. Secara serempak, acara itu akan digelar di 20 mall berbagai kota. “Seperti misalnya serentak juga di Jambi. Sebelumnya di Kalbar. Rencananya tahun depan akan dilaksanakan dua kali dalam setahun,” tandas Vierman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya