SOLOPOS.COM - ilustrasi Sunmor di UGM (JIBI/Harian Jogja/dok)

Harianjogja.com, JOGJA–Sebagai tindak lanjut dari rencana pengalihan pengelolaan Sunday Morning (Sunmor) Universitas Gadjah Mada (UGM), maka lokasi Sunmor akan dipindahkan ke jalan lingkar Timur UGM. Kebijakan ini diambil agar lokasi Sunmor lebih dekat dengan warga sehingga pengelolaan dapat lebih optimal. Jika selama ini hanya segelintir warga yang mendapat manfaat dari Sunmor, dalam model pengelolaan yang akan datang, Sunmor akan dikelola oleh organisasi yang dibentuk oleh pedukuhan sehingga kemanfaatannya dapat dirasakan oleh seluruh warga Kuningan, dan Karangmalang Jogja.

Wakil Rektor Bidang SDM dan Aset UGM, Prof. Budi Santoso Wignyosukarto, Jumat (18/10/2013) mengatakan, selain relokasi Sunmor, sebagai wujud kepedulian UGM kepada warga sekitar kampus dan untuk meningkatkan fasilitas bagi mahasiswa, UGM juga memperhatikan kepentingan para Pedagang Kaki Lima (PKL). UGM memahami bahwa luas jalan lingkar Timur saat ini tidak sama dengan kondisi Jalan Notonagoro dan Jalan Olahraga. Maka, pada 2014 UGM telah memprogramkan pelebaran jalan lingkar Timur menjadi 12 meter, sama dengan lebar Jalan Notonagoro.

Promosi Enjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

“Tahun depan akan ada program pelebaran jalan lingkar timur sehingga akses bagi mahasiswa maupun PKL kian mudah,” katanya.

Budi Santoso menjelaskan, relokasi Sunmor rencananya akan mulai dilakukan pada Oktober 2013. Waktu ini dianggap tepat karena bersamaan dengan berakhirnya masa kontrak antara UGM dan PKL pada akhir September 2013. Selain itu, relokasi perlu dilakukan segera karena pembuatan embung telah berjalan, sehingga Jalan Notonagoro sudah tidak memungkinkan lagi sebagai tempat berjualan. UGM tidak ingin para PKL di Jalan Notonagoro tidak mendapatkan kesempatan untuk berjualan lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya