Jumat, 18 November 2011 - 15:15 WIB

Buku salah cetak sila Pancasila masih beredar

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Yogyakarta [SPFM], Tidak hanya di Kabupaten Bantul, Provinsi DI Yogyakarta, buku paket salah cetak sila keempat Pancasila juga ditemukan di Kabupaten Gunungkidul. Kesalahan cetak itu ditemukan pada buku paket Pendidikan Karakter Bangsa berjudul “Pancasila Dasar Negaraku, Bhineka Tunggal Ika Semangatku”. Buku paket ini terbitan Penerbit Nobel Edumedia, Jakarta karangan Valentina Rian Prastiwi. Buku tersebut menjadi buku paket ajar bagi siswa SD di Gunungkidul dan beberapa daerah lainnya di Indonesia.

Selain kesalahan cetak pada sila keempat Pancasila yang berbunyi “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat dalam permusyawaratan perwakilan”, buku tersebut juga mencantunkan bunyi sila pertama yang tercampur dengan sila keempat Pancasila.

Advertisement

Hingga saat ini, ribuan buku ajar yang telah dibagikan kepada seluruh SD di Kabupaten Gunungkidul itu, belum ditarik oleh dinas terkait. Padahal, beberapa sekolah sudah melaporkan kasus kesalahan cetak buku tersebut. Di sisi lain, pemerhati pendidikan dari PDIP DIY, Eko Suwanto bersama Ketua DPRD Gunungkidul, sudah mengecek ke beberapa sekolah. Diperkirakan ada lebih dari 20 ribu buku yang dibagikan ke SD di Gunungkidul. [dtc/dev]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif