SOLOPOS.COM - ALL NEW XENIA (Sunaryo Haryo BayuJIBISOLOPOS)

Bahkan Sigra mengalahkan penjualan Xenia yang hanya 32.738 unit, Grand Max (MB) 12.068 unit, dan Terios 10.359 unit.

Solopos.com, JAKARTA – PT Astra Daihatsu Motor meng-update penjualan mereka pada 2017. Jika sebelumnya data Gaikindo menyebutkan penjualan Daihatsu 156,993 unit, kini perusahaan otomotif asal Jepang itu memberi data terbaru yakni terjual 173.353 unit dari produsen ke sales.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sementara penjualan dari sales ke konsumen langsung mencapai 165.885 unit sepanjang Januari-November lalu. Data ini menujukkan Daihatsu jadi mobil terlaris kedua di Indonesia setelah Toyota.

Lalu varian apa yang paling laris? Jawabnya adalah Daihatsu Sigra dengan penjualan ke konsumen langsung sebanyak 42.458 unit. Diikuti Grand Max (PU) 36.147 unit.

Bahkan Sigra mengalahkan penjualan Xenia yang hanya 32.738 unit, Grand Max (MB) 12.068 unit, dan Terios 10.359 unit. Sedangkan jenis lain seperi Copen, Luxio, Sirion, dan Hi-Max terjual 7.342 unit.

Keunggulan penjualan Sigra memang sudah terlihat sejak Agustus lalu. Saat itu mobil tersebut terjual 26.549 unit.

“Saat ini pasar otomotif masih cenderung stagnan. Kami terus mengevaluasi pasar sesuai dengan target dan perkembangan secara keseluruhan. Dengan raihan saat ini, membuktikan bahwa Daihatsu tetap menjadi pilihan di hati masyarakat,” ujar Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Amelia Tjandra, Kamis (14/12/2017) .

“Kami berharap pencapaian ini dapat meningkatkan motivasi kami, baik pada produk, maupun pelayanan purnajual Daihatsu,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya