SOLOPOS.COM - Bubur Bakar Badran Mbah Dipa di Solo (Instagram/@ayojajanbareng).

Solopos.com, SOLO — Kuliner bubur bakar yang dijual di Kampung Badran, Solo, viral di media sosial. Makanan unik yang satu ini pun menyedot perhatian banyak orang.

Saking hits-nya, pembeli harus rela antre demi merasakan makanan yang satu ini. Lantas, apa keistimewaan bubur bakar di Kampung Badran, Solo, itu?
Kuliner bubur bakar di jual di warung Mbah Dipa yang berlokasi di Jl Hasanudin nomor 40, Solo.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Tidak Makan Nasi, 5 Artis Ini Tampak Langsing & Cantik Menawan

Ekspedisi Mudik 2024

Sesuai namanya, bubur di sini disajikan dengan cara dibakar. Bubur disajikan dalam clay pot atau mangkuk tanah liat yang kemudian dibakar di kompor. Cara penyajian inilah yang membuat bubur bakar Mbah Dipa viral.

Kuliner ini merupakan sajian kolaborasi antara bubur khas Jawa dengan China. Pembeli bisa menambahkan aneka topping sesuai selera pada semangkuk bubur hangat tersebut. Mulai dari ayam panggang merah, daging sapi asap, ikan dori, ikan cakalang asap, telur pitan, kerang, balado teri, cumi pedas, telur ayam kampung, ayam kecap, hingga jagung wangi.

Pria Manahan Jadi Pasien Termuda Yang Meninggal Akibat Covid-19 di Solo

Harga

Seporsi bubur bakar di Kampung Badran Solo ini dijual mulai dari Rp8.000. Seporsi bubur ini cukup mengeyangkan disantap saat sarapan.
Keunikan kuliner bubur bakar di Solo ini pun tak ayal membuat banyak orang penasaran. Apalagi bubur ini selalu disajikan dalam kondisi hangat.

“Penasaran sih kayak unik bubur kok dimakan, terus pas nyoba ya beneran unik. Buburnya panasnya awet jadi makin nikmat, apalagi ini pakai tambahan jagung wangi dan ayam panggang merah bikin buburnya makin kaya cita rasanya,” ujar Ninik, salah satu pembeli Bubur Bakar Badran Mbah Dipa saat ditemui Solopos.com pada Jumat (28/8/2020).

Tidak Ada Di Kepolisian, Ke Mana Hilangnya 2 BPKB Motor Korban Pembunuhan Duwet Sukoharjo?

Dalam sehari Bubur Bakar Badran Mbah Dipa ini bisa menjual lebih dari 200 porsi bubur. Dengan harga yang semuanya di bawah Rp 10.000 ini, tak heran jika bubur bakar yang satu ini ramai pengunjung yang berdatangan silih berganti.

Selain menyediakan bubur bakar dan berbagai macam pilihan toppingnya, di Bubur Bakar Badran Mbah Dipa Solo ini juga menyediakan camilan ringan seperti sate usus, tahu bakso, sosis Solo, tahu isi sayur, dan lain sebagainya.

Pijatan Maut Yulianto Si Jagal Kartasura Sukoharjo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya