SOLOPOS.COM - Ilustrasi hujan. (Solopos/Dok)

Solopos.com, SOLO – Sejumlah masyarakat di Soloraya bergembira menyambut hujan pertama pada Oktober 2019. Hujan cukup deras mengguyur beberapa kawasan mulai dari Karanganyar, Klaten, Sukoharjo, hingga Solo, Jawa Tengah, Senin (7/10/2019).

Salah satu warga Boyolali, Andhika, kehujanan ketika melintas di kawasan Colomadu, Karanganyar, Senin sore sekitar pukul 16.00 WIB. Pakaian yang dikenakannya basah kuyup terkena air hujan. “Hujannya deras dari Colomadu sampai depan Hotel Lor In. Baju saya basah semua,” kata Andhika kepada Solopos.com.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca juga: Kemarau Panjang di Boyolali, Sapi Makan Sapi

Selain itu, Whisnu yang berdomisili di Colomadu, Karanganyar, juga merasakan tetesan air hujan pertama di Oktober 2019 saat berangkat kerja. “Gerimis dari rumah sampai daerah Paulan [Colomadu]. Tapi wilayah timur belum hujan meski langit tampak mendung,” terang dia.

Ekspedisi Mudik 2024

Menurut informasi yang dihimpun Solopos.com, hujan juga turun di wilayah Mesen (Solo), Jatiyoso (Karanganyar), dan Delanggu (Klaten) juga diguyur hujan. Momen hujan perdana pada Oktober 2019 ini diabadikan pengelola akun Instagram @_infocegatansolo lewat selembar foto.

Baca juga: Berharap Hujan, Warga Wonogiri Salat Istisqa Serentak di 8 Kecamatan

“Jatiyoso paling utara hujan lumayan deras. Tempatmu bagaimana lur?” tanya @_infocegatansolo yang ditanggapi beragam komentar netizen.

“Solo utara Mojosongo gerimis. Mau hujan enggak jadi,” komentar @ilyas_gimnastiar.

“Solo Baru bau jalan yang kehujanan,” imbuh @imanuel.komet_scitec.

“Manahan cuma kepuyr-kepyur hujannya. Ini malah hilang,” imbuh @satria.wicaksono.969.

“Delanggu deres lur,” lanjut @poezpa_baskoro.

Baca juga: 1.096 Desa di Jateng Butuh Pasokan Air

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, kekeringan di Jawa Tengah pada 2019 ini menjadi yang terparah sejak 2015. Musim kemarau pada 2019 ini diperkirakan 20 hari lebih panjang dibandingkan 2018 lalu. Beberapa wilayah di Jawa Tengah diprediksi mengalami hujan pada pekan kedua Desember 2019.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

jatiyoso lor dewe lumayan deresssss hujane...gonamu piye lur??

Sebuah kiriman dibagikan oleh infocegatansolo (@_infocegatansolo) pada

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya