SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Slightly Mad Studios telah meluncurkan konsol game terbaru yang disebut-sebut akan bersaing di pasar konsol game, Playstation atau pun Xbox. Sosok konsol game ini diunggah di akun Twitter Ian Bell, CEO Slightly Mad Studios. Pada posting-an tersebut, Bell menampilkan gambar dan beberapa spesifikasi konsol tersebut.

Dilansir Trusted Reviews, Selasa (8/1/2019),  konsol ini kabarnya memiliki teknologi yang setara dengan PC pada 2 tahun yang akan datang. “Ini akan menjadi konsol paling kuat yang pernah dibuat dan setara dengan PC dua tahun yang akan datang,” ujar Bell.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Konsol Mad Box ini diklaim dapat memainkan game dengan resolusi 4K dan 120 FPS di fitur VR (Virtual Reality). Konsol ini tersedia dalam beberapa warna yakni hijau, ungu dan merah.

Ekspedisi Mudik 2024

Perangkat berdesain “M” ini menyerupai PC gaming kelas atas yang dipadukan warna-warna cerah di casing-nya. Mad Box diprediksi memiliki harga yang kompetitif dan dapat beredar di konsumen sekira 3 tahun ke depan, di mana memungkinkan Mad Box bersaing dengan Playstation 5 atau Xbox Two yang belum diumumkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya