SOLOPOS.COM - Warga menunggu mengurus refund terkait permasalahan umrah promo di Kantor First Travel, Jakarta Selatan, Rabu (26/7/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Sigid Kurniawan)

Andika Surrachman, bos First Travel, berupaya meyakinkan para krediturnya bahwa dia masih bisa berangkatkan 61.491 jemaah umrah.

Solopos.com, JAKARTA — Direktur PT First Anugerah Karya Wisata Andika Surrachman menyatakan siap memberangkatkan calon jamaah yang fantastis mencapai 61.491 orang.

Promosi Wealth Management BRI Prioritas Raih Penghargaan Asia Trailblazer Awards 2024

“Tidak ada yang mustahil di dunia ini. Dulu saya dan istri [Anniesa Hasibuan] bisa berhasil memberangkatkan 170.000 tanpa modal besar,” katanya dalam rapat kreditur, Selasa (5/12/2017).

Ekspedisi Mudik 2024

Andika yakin mampu melunasi kewajibannya. Total utang kepada jamaah yang belum diberangkatkan itu mencapai Rp961,25 miliar. Dia mengaku tidak ingin ingkar atas utang tesebut lantaran takut dengan pengadilan di akhirat.

Andika mengungkapkan siap masuk bui hingga puluhan tahun asal jamaah bisa berangkat. “Saya terima pengadilan di dunia untuk menebus pengadilan di akhirat kelak,” tuturnya.

Andika juga tidak ingin utangnya harus ditanggung oleh keturunan-keturunannya. Andika dan Anniesa memiliki satu buah hati yang belum genap berusia setahun. “Cara kami membayar yaitu dengan merangkul vendor lama untuk bekerja sama kembali,” sebutnya.

Salah satu vendor yang sudah pasti bekerja sama yakni Ananta Tour.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya