SOLOPOS.COM - Kelompok musik Bonita & The Hush Band saat berkolaborasi dengan seniman Solo Endah Laras menyanyikan Rindu Pelangi karya Ismail Marzuki saat pentas di Muara Market Solo, Selasa (30/5/2017) malam. (Ika Yuniati/JIBI/Solopos)

Kabar artis Bonita nyaman dengan suasana perdesaan.

Solopos.com, SOLO — Serangkaian tur album baru grup vokal Bonita and The Hush Band telah selesai. Sesuai dengan misi mereka menangkat keberagaman, konser album kedua ini banyak dilakukan di kota-kota kecil seperti Magetan, Salatiga, Ngawi, dan Banyuwangi.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Saat mengawali perjalanan mereka di Banyuwangi beberapa waktu lalu, Bonita dan The Hush Band bahkan tampil langsung di salah satu halaman rumah Suku Using Banyuwangi.

Banyak hal yang Bonita dapatkan dari perjalanan singkat dari desa ke desa tersebut. Dia menceritakan betapa bahagianya saat melihat para pendengarnya terlihat menikmati musik meski baru pertama mendengar. Beberapa bahkan sing along bersama.

Saat berbincang dengan wartawan seusai mengisi acara di Muara Market Solo, Selasa (30/5/2017), Bonita mengatakan nyaman tinggal di perdesaan. Ia paling terkesan dengan masyarakat yang ramah dan keindahan alamnya.

“Melihat sawah terbentang luas dan kerbau-kerbau berjalan di pinggiran jalan. Rasanya asyik banget. Aku langsung merasa betah tinggal berlama-lama di desa. Seperti menenangkan diri dari keramaian kota,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya