SOLOPOS.COM - Pendiri komunitas sekaligus pendiri Partai Kedaulatan Rakyat (PKR), Tuntas Subagyo (empat dari kanan) mengadakan sosialisasi dan meresmikan basecamp Bocahe Mas Tuntas (BMT) di Foodcourt Joglomas di Mayang, Gatak, Sukoharjo, Minggu (13/11/2022) malam. (Solopos.com/Magdalena Naviriana Putri)

Solopos.com, SUKOHARJO– Pendiri komunitas sekaligus pendiri Partai Kedaulatan Rakyat (PKR), Tuntas Subagyo, mengadakan sosialisasi dan launching basecamp Bocahe Mas Tuntas (BMT) di Foodcourt Joglomas di Mayang, Gatak, Sukoharjo, Minggu (13/11/2022) malam.

Tuntas mengatakan PKR yang resmi dideklarasikan sejak 28 Oktober 2021 ini saat ini masih berjuang di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) terkait kepesertaan Pemilu 2024.  Saat ini PKR sudah memiliki banyak basecamp di seluruh Indonesia. Basecamp itu sudah berdiri di Sumatra, Madura, Papua, Sumatra Barat hingga beberapa daerah lain.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“BMT ingin menunjukkan demokrasi tidak harus memaksakan suatu kehendak. Saya ingin menunjukkan iklim baru sesuai niat PKR yaitu ingin menjadikan masyarakat sebagai subjek politik bukan objek politik. Saya akan mendukung apapun selama itu positif. Kartasura ini kompak sekali di Gumpang dan Gembongan ini sangat luar biasa. Saya harap di Joglomas juga akan sekompak di Kartasura,” terang Tuntas saat dijumpai di sela-sela kegiatan.

Tuntas meminta basecamp BMT di berbagai daerah saling mengintip inovasi untuk ditiru, menunjukkan kekompakan, bertukar ide, serta membuat kegiatan positif. Dia mengatakan pihaknya 100% akan mendukung total kegiatan yang berdasarkan sosial kemasyarakatan. Tak hanya itu ke depan dia menyasar BMT bisa masuk ke kampus dengan mengusung kegiatan positif, kepemudaan dan kegiatan yang berorientasi untuk masyarakat.

“Basecamp itu berdiri sebagai tempat interaksi, berkumpul, bermusyawarah. Harapannya di kampus juga akan berdiri basecamp dari sana untuk pusat kegiatan. Karena BMT menyasar ke semua kalangan. Ada komunitas pemancing, petani, nelayan dan lainnya tergantung dari wujud basecampnya,” terang Tuntas.

Dia mengatakan antusias BMT cukup luar biasa, masyarakat diakomodasi untuk berkarya dan berkreasi. Di sisi lain selama bisa dan benar pihaknya akan terus berjuang untuk turut berpartisipasi dalam Pemilu 2024 mendatang. Dia menguraikan pemimpin pilihannya tentu yang berjiwa amanah, bertanggung jawab, dan juga bisa bersinergi dengan rakyat. Meski demikian dia mengatakan belum memiliki nama khusus untuk dicalonkan sebagai pemimpin.

Ketua BMT Pusat, Zaenul Khakin berharap dengan dibukanya Basecamp BMT Joglomas diharapkan bisa memunculkan ide-ide kreatif dari generasi muda yang nantinya bisa bermanfaat untuk masyarakat. Karena BMT menurutnya bertujuan menjadi wadah masyarakat untuk menelurkan ide kreatif yang bersifat sosial dan secara umum.

“Kami hanya mengakomodasi apa ide-ide dari masyarakat semua kalangan. Tidak ada aturan khusus membuat Basecamp yang penting kegiatan positif. Dengan beragam kalangan menjadi kekuatan kami selain bertambah banyak keluarga dan kegiatan positif yang dimunculkan. Sehingga kami akan makin banyak mengakomodasi kegiatan,” jelas Zaenul.

Ketua BMT Joglomas, Muhammad Daffa Sulistyo Putro, mengatakan basecamp tersebut akan diramaikan dengan l bisnis UMKM serta berbagai kegiatan sosial lain. Dia berharap mendapat dukungan penuh dalam kegiatan itu.

“Karena kami anggota baru kami meminta petunjuk dan bimbingan kepada BMT yang sudah berdiri sebelumnya. Tapi kami sudah memiliki rencana akan melaksanakan UMKM cuci sepatu dan kegiatan sosial khitan masal dan pengobatan gratis. Harapannya tidak hanya menjadi pelaku UMKM saja tetapi juga bermanfaat bagi warga sekitar,” terang pria yang akrab disapa Daffa itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya