SOLOPOS.COM - Kolam lokasi sang bocah tenggelam (JIBI/Harian Jogja/MG Noviarizal Fernandez)

Kolam lokasi sang bocah tenggelam (JIBI/Harian Jogja/MG Noviarizal Fernandez)

KULONPROGO—Lantaran luput dari pengawasan orangtuanya, bocah laki-laki berusia sembilan bulan bernama Yanuar tewas tenggelam di Dusun Milir, Desa Kedungsari, Pengasih, Rabu (19/9).

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Nugroho, 34, salah seorang saksi mata mengungkapkan, sekitar pukul 09.00 WIB ibu korban berjualan angkringan yang terletak di depan rumahnya. Saat itu korban sedang tidur di kamar yang terletak di belakang rumah.

Diduga karena terburu-buru hendak berjualan, ibu korban lupa menutup pintu kamar tersebut. Diduga korban yang terjaga lalu merangkak keluar kamar namun mengarah ke sebuah kolam ikan sedalam 50 sentimeter dan berisi air dengan ketinggian 20 sentimeter yang terletak di depan kamar. Ia lantas jatuh ke dalam kolam itu.

“Saya sedang main komputer di ruang tengah, mau ambil rokok di motor yang saya parkir di depan kamar tempat korban tidur. Saya kaget lihat korban sudah terapung di air dalam posisi tengkurap. Saya segera panggil orangtuanya dan minta tolong polisi di Poslantas Milir,” kata Nugroho.

Melihat buah hatinya sekarat, ibu korban menangis histeris. Warga dan polisi yang datang ke lokasi kejadian berusaha membawa korban ke rumah sakit, namun nyawanya tidak tertolong lagi.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya