SOLOPOS.COM - Tour de Singkarak/Antarafoto

 

JAKARTA-Salah satu bank milik pemerintah yaitu BNI menjadi salah satu sponsor kegiatan kejuaraan balap sepeda internasional Tour de Singkarak 2013 yang selama ini hanya didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dan pemerintah Provinsi Sumatra Barat.

Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) yang juga Executive Chairman Tour de Singkarak 2013 Sapta Nirwandar di Jakarta, Minggu mengatakan, keterlibatan BNI pada kejuaraan ini adalah yang pertama dan kehadirannya sangat dibutuhkan.

“Selama ini kita mengandalkan APBN. Dengan hadirnya banyak sponsor termasuk BNI, dana dari pemerintah bisa ditekan,” katanya di sela peluncuran secara resmi Tour de Singkarak 2013 di Lapangan Monas Jakarta.

Menurut dia, dengan banyaknya sponsor yang bergabung memperlihatkan jika kegiatan yang diprakarsainya yaitu Tour de Singkarak sudah mendapatkan tempat terutama dari kalangan sponsor. Pihaknya berharap sponsor terus datang untuk memberikan dukungan pada kejuaraan ini.

Dengan mulai masuknya sponsor, kata dia, pihaknya akan berusaha menopang kegiatan yang masuk agenda UCI atau federasi balap sepeda dunia ini dengan jauh lebih baik. Bahkan pihaknya terus melakukan korespondesi dengan ahli yang selama ini menangani Tour de France untuk mempersiapkan Tour de Singkarak 2013.

“Kami ingin Tour de Singkarak lebih dikenal lagi. Makanya kami terus berusaha mempersiapkan kegiatan ini dengan baik,” kata Sapta Nirwandar dengan tegas.

Tour de Singkarak 2013 sesuai dengan data yang ada akan diikuti 25 tim baik dari dalam dan luar negeri. Khusus untuk tim asing berasal dari 18 negara diantaranya Australia, Kanada, Taipei, Spanyol, Thailand, Jepang, Kazakhstan, Malaysia, Mongolia, Belanda, Amerika Serikat dan Uzbekistan.

Adapun total jarak yang akan ditempuh adalah 1.173 km yang terbagi atas tujuh etape dan melalui 17 kabupaten/kota yang ada di Sumatra Barat. Khusus untuk Tour de Singkarak 2013, start akan dimulai di Bukittinggi.

Sementara itu Vice President Corporate Community Responsibility (CCR) BNI Nancy Martasuta, mengaku keterlibatannya dalam mendukung kegiatan balapn sepeda Tour de Singkarak 2013 adalah salah satu bentuk dukungan terhadap perkembangan olahraga di Indonesia.

“Hampir semua kegiatan olahraga kami dukung. Ini adalah salah satu bentuk dukungan kami dalam perkembangan maupun pembinaan olahraga,” katanya usai peluncuran Tour de Singkarak 2013 di Lapangan Monas Jakarta.

Selain memberikan dukungan pada Tour de Singkarak 2013, kata dia, pihaknya juga akan melakukan beberapa kegiatan di sela kejuaraan internasional ini.

Beberapa kegiatan yang akan adalah melakukan donasi pohon sebanyak dua juta pohon dalam program Go Green serta meresmikan program “Kampoeng BNI”.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya