SOLOPOS.COM - Ilustrasi angin puting beliung. (Solopos/Whisnupaksa Kridhangkara)

Solopos.com, SOLO – BMKG memperingatkan masyarakat untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang ditandai dengan hujan lebat di beberapa wilayah, termasuk Jateng.

Berdasarkan informasi yang disiarkan melalui situs Bmkg.go.id seperti dikutip Solopos.com, Minggu (18/10/2020) BMKG memperkirakan cuaca ekstrem terjadi di wilayah Jawa Tengah (Jateng) pada 18/19 Oktober 2020. Masyarakat diminta tetap waspada dan hati-hati dengan potensi hujan lebat disertai kilat, hujan es, serta puting beliung.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain itu, masyarakat juga diimbau bersiap dengan potensi bencana alam yang ditimbulkan cuaca ekstrem seperti banjir, tanah longsor, angin kencang, pohon tumbang, serta jalanan licin selema sepekan ke depan.

Ekspedisi Mudik 2024

Ini Lho Sosok di Balik 'Tarik Sis Semongko' Yang Viral

Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto, mengatakan, cuaca ekstrem yang melanda Jateng dan beberapa wilayah lain di Indonesia terjadi akibat pengaruh gelombang Madden Julian Oscillation (MJO) pada La Nina. La Nina yang terjadi pada periode awal musim hujan ini berpotensi meningkatkan curah hujan.

"ampak La Nina terhadap curah hujan di Indonesia tidak seragam, baik secara spasial maupun temporal, bergantung pada: musim/bulan, wilayah, dan kekuatan La Nina sendiri," terangnya seperti dikutip dari Detik.com.

Pollycarpus Meninggal Setelah 16 Hari Lawan Covid-19

BMKG memperkirakan hujan lebat berpotensi terjadi di sejumlah daerah di Indonesia pada 18-24 Oktober 2020. Hujan juga dapat disertai kilat dan anging kencang.

" Hasil analisis kondisi dinamika atmosfer terkini menunjukkan adanya aktivitas MJO di atas wilayah Indonesia, yang merupakan kluster/kumpulan awan berpotensi hujan. Aktifitas La Nina dan MJO pada saat yang bersamaan ini dapat berkontribusi signifikan terhadap pembentukan awan hujan di wilayah Indonesia," ujar Guswanto.

Akhir Pelarian Cai Changpan, Terpidana Mati Asal China yang Gantung Diri di Hutan

Berikut beberapa daerah yang berpotensi terjadi hujan lebat selama sepekan ke depan antara lain:

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Sumatera Barat
  • Riau
  • Jambi
  • Bengkulu
  • Sumatera Selatan
  • Kep. Bangka Belitung
  • Lampung
  • Banten
  • DKI Jakarta
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • DI Yogyakarta
  • Jawa Timur
  • Bali
  • Nusa Tenggara Barat
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Selatan
  • Maluku Utara
  • Papua Barat
  • Papua

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya