SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos)--Badan Kepegawaian Daerah (BKD) secara resmi akan mulai menerima pendaftaran peserta seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS), Selasa (16/11).

Pendaftaran ditutup Kamis (25/11). Perangkat komputer untuk pendaftaran secara online dan seluruh personel BKD disiapkan untuk memeriksa berkas pendaftaran.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Sebagaimana tahun sebelumnya, pada proses pedaftaran tahun ini, tidak akan ada kesempatan untuk melengkapi berkas yang tidak lengkap.

Semua berkas hanya akan dimasukkan dalam dua kategori, yaitu memenuhi syarat (MS) dan tidak memenuhi syarat (TMS), sehingga pendaftar diharapkan memasukkan berkas persis seperti yang disyaratkan.

“Beberapa hal yang sering menyebabkan berkas dinyatakan tidak memenuhi syarat adalah legalisir ijazah hasil scan, bukan tanda tangan basah. Jika berkasnya tidak memenuhi syarat, komputer akan langsung menolak pendaftaran ulang,” ungkap Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Wonogiri, Rumanti Permanandyah, saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Senin (15/11).

shs

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya