SOLOPOS.COM - Salah satu adegan di teaser trailer The Conjuring 2. (Istimewa/Youtube)

Bioskop Semarang, yakni E-Plaza Cinema, masih dipenuhi penonton film horor, Conjuring 2.

Semarangpos.com, SEMARANG – Pemutaran film bertema horor, Conjuring 2, rupanya masih menjadi daya tarik bagi para penonton bioskop Kota Semarang. Terbukti, meski sudah lebih dari sepekan diputar di beberapa bioskop di Kota Lunpia itu, film itu masih dibanjiri penonton.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Seperti yang terjadi di salah satu bioskop terkemuka di Kota Semarang, yakni E-Plaza Cinema. Mayoritas penonton di bioskop yang terletak di seputaran Simpang Lima, Kota Semarang, itu datang untuk menyaksikan film horor Conjuring 2 yang berlatar belakang investigasi rumah berhantu di Enfield, Inggris itu.

Ekspedisi Mudik 2024

Marketing Communication E-Plaza, Astrid Jovanka, mengaku kepopuleran film Conjuring 2 saat ini memang masih diminati. Bahkan, minat untuk menyaksikan Conjuring 2 masih belum bisa dikalahkan film terbaru lainnya, seperti Finding Dory keluaran Walt Disney.

“Padahal sudah sepekan film itu [Conjuring 2] diputar. Tapi, peminatnya masih banyak. Bahkan mengalahkan film Finding Dory yang merupakan film terbaru di bioskop kami,” tutur Astrid kepada Semarangpos.com, Sabtu (19/6/2016).

Astrid menilai kemungkinan daya tarik film Conjuring 2 terletak pada jenis filmnya yang menampilkan ketegangan. Hal itu pun membuat para penonton menjadi penasaran dan berbondong-bondong untuk menyaksikan.

“Data yang kami terima hingga sepekan ini sudah ada sekitar 1.500 penonton yang menyaksikan film itu. Kemungkinan jumlahnya akan bertambah, karena kami belum memutuskan akan memutar film itu sampai kapan,” imbuh Astrid.

Dilansir pusatsinopsis.com, film The Conjurin 2: Enfield Poltergeist yang disutradarai James Warn ini berlatar belakang kisah nyata yang dialami pasangan paranormal Ed Warren dan Lorraine Warren pada tahun 1977. Saat itu, pasangan paranormal ini diminta seorang ibu untuk menyelidiki kejadian aneh yang terjadi pada kedua anak perempuannya, yakni kerasukan setan.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya