SOLOPOS.COM - Dokter Gunawan hadir di podcast Deddy Corbuzier. (Youtube/Deddy Corbuzier)

Solopos.com, SOLO — Di bawah ini terdapat profil atau biodata dari dr Gunawan, dokter yang merawat Deddy Corbuzier di RS Medistra Jakarta.

Seperti diketahui, sosok pria ini baru saja mencuri perhatian publik setelah hadir di podcast Deddy Corbuzier.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga:  Profil Waldjinah, Penyanyi Keroncong Asal Solo yang Terkenal hingga Mancanegara

Dalam podcast tersebut, Deddy Corbuzier mengaku dirawat oleh dr Gunawan saat mengalami badai sitokin pasca Covid-19. Bahkan, dia juga berhasil menyelamatkan mantan pesulap itu dari masa kritis..

Lalu, siapa sebenarnya dr Gunawan yang berhasil menyelamatkan Deddy Corbuzier ketika dirawat di RS Medistra Jakarta ini?

Baca Juga: Begini Cara Mendeteksi TBC, Hanya Perlu Waktu Kurang dari 2 Jam

Mengutip dari berbagai sumber, berikut ini profil atau biodata singkat dari dr Gunawan, dokter yang selamatkan Deddy Corbuzier dari badai sitokin ketika dirawat di RS Medistra Jakarta.

Biodata dr Gunawan, Dokter yang Rawat Deddy Corbuzier

1. Lulusan UI

Sebagaiamana Solopos.com kutip dari situs resmi RS Medistra Jakarta, dr Gunawan merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia pada 2006.

Baca Juga:  Childfree Jadi Tren, Bolehkah Tidak Ingin Punya Anak dalam Islam?

2. Dokter Spesialis Dalam

Biodata kedua dari dr Gunawan, dokter yang menyelamatkan Deddy Corbuzier dari badai sitokin ketika dirawat di RS Medistra Jakarta ini mengulas informasi tentang profesinya sebagai dokter spesialis dalam.

Setelah lulus dari Fakultas Kedokteran UI, dr Gunawan melanjutkan studi di kampus yang sama untuk mengambil spesialis penyakit dalam dan lulus pada 2012.

Baca Juga:  WHO Prediksi Jumlah Kasus Covid-19 di Dunia Bisa Capai 300 Juta di Awal 2022

3. Sosok yang Dermawan

Biodata ketiga dari dr Gunawan, dokter yang merawat Deddy Corbuzier di RS Medistra ini mengungkap fakta bahwa merupakan sosok yang dermawan.

Hal tersebut diungkap sendiri oleh Deddy Corbuzier dari pengakuan perawat dan pasien yang ada di RS Medistra Jakarta.

Baca Juga: Cuma Bergaji Rp2,1 Juta, Ini Koleksi Jam Tangan Gibran yang Capai Puluhan Juta

“Dokter Gunawan yang merawat saya ternyata memiliki kisah luar biasa, yang saya dengar langsung dari pasien-pasien dan perawat di sana. Dia mengeluarkan banyak uang pribadi untuk obat-obat dan biaya lainnya untuk pasien. Karena dia tahu kalau tidak dibantu, mereka akan mati,” ujar Deddy dalam podcastnya yang tayang Minggu (22/8/2021).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya