SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, KUALA LUMPUR — Politikus Malaysia berusia 75 tahun, Anwar Ibrahim resmi diangkat sebagai Perdana Menteri Malaysia ke-10.

Ia diangkat oleh Raja Yang di-Pertuan Agung Malaysia, Sultan Abdullah, berdasarkan Pasal 40 ayat (2) poin (a) dan Pasal 43 ayat (2) poin (a) Konstitusi Federal.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Anwar Ibrahim membacakan sumpah jabatan Perdana Menteri di Istana Negara pada Kamis (24/11/2022) pukul 17.06 waktu setempat, dihadiri Ketua Mahkamah Agung Tun Tengku Maimun Tuan Mat, Raja Ratu Agong Tunku Hajah Azizah Aminah Maimunah Iskandariah, dan sejumlah tokoh negara lainnya.

Sesaat setelah mengambil sumpah, Anwar menandatangani beberapa dokumen terkait sebelum upacara diakhiri dengan doa yang dipimpin oleh Mufti Wilayah Federal, Datuk Luqman Abdullah.

Baca Juga: Jokowi Jadi Presiden Pertama Sampaikan Ucapan Selamat PM Malaysia Anwar Ibrahim

Berikut biodata Anwar Ibrahim, politikus yang pernah berseteru dengan PM Malaysia Mahathir Mohamad dan dua kali dipenjara, seperti dikutip Solopos.com dari berbagai sumber, Senin (28/11/2022).

Nama lengkapnya adalah Dato’ Seri Utama Haji Anwar bin Ibrahim.

Tampilnya Anwar Ibrahim sebagai Perdana Menteri Malaysia merupakan penantian panjang setelah Anwar berada di blok oposisi selama bertahun-tahun sejak ia diberhentikan dari UMNO oleh Mahathir Mohamad pada 1998.

Baca Juga: Profil Anwar Ibrahim, Perdana Menteri Malaysia yang Pernah 2 Kali Huni Penjara

Anwar memulai karier politiknya sebagai anggota Organisasi Kebangsaan Melayu Bersatu (UMNO) hingga puncak kejayaannya menjadi Wakil Perdana Menteri Malaysia di bawah pimpinan Perdana Menteri Mahathir Mohamad.

Pada tahun 1999, Anwar Ibrahim divonis hukuman penjara atas tuduhan korupsi dan sodomi.

Mahkamah Federal Malaysia kemudian membatalkan semua vonis atasnya dan Anwar dibebaskan dari penjara pada tahun 2004.

Baca Juga: Anwar Ibrahim Resmi jadi Perdana Menteri Malaysia

Setelah dipecat dari UMNO, ia mendirikan Partai Keadilan Rakyat, sebuah partai oposisi di Malaysia, dan memimpin koalisi oposisi Pakatan Rakyat dan Pakatan Harapan.

Dari 2015 hingga 2018, ia kembali dipidana penjara atas vonis sodomi lainnya. Ia dibebaskan pada tahun 2018.

Setelah koalisi yang ia pimpin memenangi kursi terbanyak di Parlemen pada Pemilu Legislatif 2022, ia diangkat menjadi Perdana Menteri ke-10 Malaysia pada 24 November 2022.

Kehidupan pribadi

Anwar Ibrahim lahir di Cherok Tok Kun, Bukit Mertajam, Pulau Pinang pada 10 Agustus 1947.

Ayahnya, Ibrahim Abdul Rahman bekerja sebagai pelayan rumah sakit sebelum akhirnya memutuskan bergabung ke dunia politik sebagai anggota parlemen dari UMNO untuk daerah pemilihan Seberang Perai Tengah sejak 1959.

Ibunya, Che Yan Hamid Hussein berasal dari Bukit Mertajam, Pulau Pinang. Che Yan seorang ibu rumah tangga yang aktif di UMNO, terutamanya di organisasi sayap perempuan, Pergerakan Wanita UMNO.

Baca Juga: UMNO Janji Patuhi Raja Malaysia, tapi Tolak Muhyiddin Yassin

Semasa kecil, Anwar Ibrahim sering diajak ke acara perkumpulan Wanita UMNO oleh ibunya.

Anwar memulai pendidikan dasarnya di Sekolah Kebangsaan Stowell, Bukit Mertajam, Pulau Pinang.

Kemudian, ia menempuh sekolah menengahnya di Maktab Melayu Kuala Kangsar dari 1960 sampai 1966 dan turut aktif di Persatuan Bahasa Melayu.

Pada 1967, Anwar Ibrahim melanjutkan jenjang pendidikan tinggi di Universitas Malaya, Kuala Lumpur. Ia menerima gelar sarjana bagi Fakultas Sastra Bahasa Melayu.

Pandangan

Anwar sadar kelemahan kaum bumiputra pada ketika itu disebabkan oleh peluang untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi amat terbatas.

Pada Maret 1971, ia membentuk Yayasan Anda Akademik. Kemudian, ia bersama rekan-rekan lain mendirikan sekolah swasta di Kuala Lumpur di bawah naungan Yayasan Anda Akedemik yang bertujuan memberikan peluang dan pemerataan pendidikan bagi kaum bumiputra.

Baca Juga: Anwar Ibrahim dan Muhyiddin Yassin Berebut Kursi PM Malaysia

Darah politik sang ayah, Ibrahim Abdul Rahman menurun ke diri Anwar Ibrahim. Anwar Ibrahim mulai aktif di UMNO pada 1982.

Anwar Ibrahim menikahi seorang wanita kelahiran Singapura, Wan Azizah Wan Ismail pada 26 Februari 1980.

Dari pernikahan ini mereka dikaruniai lima anak perempuan dan seorang anak laki-laki, di antaranya Nurul Izzah, Nurul Nuha, Mohd Ehsan, Nurul Ilham, Nurul Iman, dan Nurul Hana.

Anak sulungnya, Nurul Izzah mengikuti jejak karier politik Anwar Ibrahim sebagai anggota parlemen dari Partai Keadilan Rakyat (PKR).

Tanda Kehormatan Anwar Ibrahim

– MY-PAH Order of Sultan Ahmad Shah of Pahang-Grand Knight-SSAP.svg Sri Sultan Ahmad Shah Pahang (SSAP) – Dato’ Sri (1990).

– MY-MAL Exalted Order of Malacca.svg Darjah Gemilang Seri Melaka (DGSM)–Datuk Seri (1991)



– MY-PEN Order of the Defender of State-Companion-DMPN.svg Darjah Yang Mulia Pangkuan Negeri (DMPN)–Dato’ (1991).

– MY-PEN Order of the Defender of State – Knight Grand Commander – DUPN.svg Darjah Utama Pangkuan Negeri (DUPN)–Dato’ Seri Utama (1994).

Baca Juga: Pemilu Hadapi Kebuntuan, Sultan Malaysia Beri Ultimatum

– MY-SEL Order of Sultan Salahuddin Abdul Aziz Shah-Knight Grand Companion – SSSA.svg Darjah Kebesaran Seri Sultan Salahuddin Abdul Aziz Shah (SSSA) – Dato’ Seri (1992).

– MY-NEG Order of Loyalty to Negeri Sembilan.svg Darjah Seri Paduka Negeri Sembilan (SPNS) – Dato’ Seri Utama (1994).

– MY-SAB Order of Kinabalu – SPDK.svg Seri Panglima Darjah Kinabalu (SPDK) – Datuk Seri Panglima (1994).

– MY-PERA Order of Cura Si Manja Kini (before 2001).svg Darjah Seri Paduka Cura Si Manja Kini (SPCM) – Dato’ Seri (1995).

Baca Juga: Malaysia Gelar Pemilu 19 November, Ini Profil 4 Calon Perdana Menteri

– MY-PERL Order of the Gallant Prince Syed Sirajuddin Jamalullail – Knight Grand Companion – SSSJ.svg Darjah Setia Tuanku Syed Putra Jamalullail (SSPJ) – Dato’ Seri Diraja (1995).



– Order of the Knights of Rizal Ribbon.png Ksatria Salib Agung Rizal (KGCR) (1997).





Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya