SOLOPOS.COM - Jalan menuju Pasar Wonogiri Kota, Kabupaten Wonogiri, ditutup untuk mencegah crossing kendaraan yang berakibat pada tersendatnya arus lalu lintas, Sabtu (30/4/2022). (Solopos.com/Luthfi Shobri Marzuqi)

Solopos.com, WONOGIRI — Kepadatan arus lalu lintas dan area parkir mobil tampak di jalan sekitar Pasar Wonogiri Kota, Kabupaten Wonogiri, Sabtu (30/4/2022) sore.

Pantauan Solopos.com, area parkir mobil di depan gedung Pasar Wonogiri Kota melebar hingga setengah badan jalan. Puluhan mobil yang berhenti itu membuat arus lalu lintas padat.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Di sisi lain, dua jalan kecil dadi arah timur yang semula dapat digunakan menuju Jl Ahmad Yani, sore itu ditutup. Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP Marwanto, menyampaikan, penutupan jalan itu merupakan siasat agar arus lalu lintas lancar.

“Biar enggak ada crossing kendaraan yang mengakibatkan lalu lintas tersendat. Supaya para pengendara muternya ke Gudang Seng,” terangnya saat dihubungi Solopos.com, Sabtu (30/4/2022).

Marwanto menambahkan, kebijakan itu bakal dimulai selama beberapa hari ke depan dengan mempertimbangkan situasi arus lalu lintas. Jika masih mengalami kepadatan kendaraan seperti yang terjadi pada Sabtu sore, pihaknya bakal memasang pembatas jalan lebih banyak lagi.

Baca juga: Waduh! Mobil Angkut 7 Pemudik Tabrak Truk Mogok di Slogohimo Wonogiri

Dalam hal ini juga untuk mengantisipasi parkir mobil agar tak memakan badan jalan. Pihaknya mengaku, mulai Minggu (1/4/2022), bakal memasang pembatas berupa water barrier di area jalan raya sekitar Pasar Wonogiri Kota.

“Besok [Minggu] dipasangi pembatas, water barrier, mendekati pasar supaga pengendara mobil tidak parkir melebihi batas badan jalan,” ungkapnya.

Salah seorang relawan dari Saka Bhayangkara, Firnanda, menyampaikan kepadatan arus lalu lintas di jalan depan Pasar Wonogiri Kota telah terjadi sejak Sabtu pagi, sekitar pukul 09.00 WIB. Tetapi kepadatan itu tak sampai menimbulkan kemacetan parah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya