SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Copenhagen – Pemerintah Denmark akan menutup sejumlah kedutaannya di luar negeri. Langkah ini dilakukan untuk penghematan menyusul meningkatnya biaya keamanan untuk mencegah terorisme.

Kedutaan-kedutaan Denmark yang akan ditutup adalah di Aljazair, Yordania, Bosnia dan Nicaragua. Demikian diumumkan Kementerian Luar Negeri Denmark seperti diberitakan kantor berita AFP, Kamis (15/4).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kedutaan di Amman, Yordania dan Algiers, Aljazair akan ditutup pada 2010 ini. Sedangkan kedutaan di Sarajevo, Bosnia akan ditutup tahun depan. Namun untuk kedutaan di Managua, Nicaragua belum ada keputusan mengenai waktu penutupan.

Selain itu konsulat jenderal Denmark di Hong Kong juga akan ditutup pada 2012 mendatang. Penutupan sejumlah kedutaan ini akan menghemat dana sebesar 17,3 juta euro selama tiga tahun.

Menurut Kementerian Luar Negeri Denmark, penutupan kedutaan-kedutaan itu dikarenakan biaya-biaya telah menjadi terlalu tinggi untuk memastikan keamanan kedutaan tersebut.

dtc/ tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya