SOLOPOS.COM - Salah satu penampilan Bian D'Bagindas di Kejaksaan Negeri Sleman, Selasa (26/2/2013) siang. Joko Nugroho/JIBI/Harian Jogja

Salah satu penampilan Bian D’Bagindas di Kejaksaan Negeri Sleman, Selasa (26/2/2013) siang. Joko Nugroho/JIBI/Harian Jogja

SLEMAN: Ada saja langkah yang dilakukan Vocalis D’Bagindas, Bian untuk mencairkan suasana di Kejaksaan Negeri (Kejari) Sleman, Selasa (26/2/2013) siang. Kantor yang biasanya dipenuhi dengan penyelesaian masalah hukum berubah sangat santai.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bian D’Bagindas yang diiringi Jawakustik langsung menggebrak dengan lagu bertajuk “Empat Mata”. Lagu ini langsung membuat banyak pegawai perempuan di Kejari iri, karena Bian mengajak maju salah satu pegawai Kejari, Nany Andhy.

Tidak segan-segan dalam aksinya, Bian seolah merayu Nany. Nany yang duduk di kursi langsung disambut Bian dengan berjongkok di bawahnya. Gelak tawa langsung terdengar kala itu.

“Baru kali ini saya melihat ibu dan pak jaksa bisa tersenyum. Biar lebih romantis saya nyanyikan lagu lagi “Maafkan Aku”,” tutur pemilik nama asli Benny Rianto.

Secara tiba-tiba salah satu pegawai Kejari Sleman maju. Dia membawa bunga mawar berwarna putih yagn langsung diberikan pada Bian D’Bagindas. Riuh suara pegawai lain langsung menggelegar.

Belum sempat berhenti, Pria kelahiran Malang, 3 Maret 1986 ini membuat suasan kembali meriah. Dia melantunkan lagu “C.I.N.T.A”. Lagu yang juga dipopulerkan Finalis Indonesian Idol, Citra Scholastika ini berhasil membuat seluruh ruangan begema.

“Ini bukan konser hanya menyumbang suara saja. Tapi saya yakin ini penampilan yang tidak akan terlupakan,” tutur Bian yang menutup penampilan siang itu dengan lagu “Suka Sama Kamu”.

Kepala Kejari Sleman, Jacob Hendrik P mengatakan kedatangan Bian D’Bagindaz dalam rangka mendukung penegakan hukum dan pemberantasan korupsi. Seperti halnya Slank yang juga mendukung KPK dalam menuntaskan korupsi di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya