SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Panggung hiburan malam di Kota Bengawan bakal kembali menggeliat. Setelah DJ Riri tampil akhir pekan lalu, kini giliran legenda DJ Indonesia, DJ Romy dari label 1945 MF, yang menyambangi Grand Ballroom The Sunan Hotel Solo, Sabtu (14/12/2013) malam.

Pelopor rave outdoor di Indonesia ini pernah tercatat sebagai satu-satunya DJ yang memborong penghargaan dari Ravelex Electronic Dance Music Award untuk semua kategori utama pada tahun 2007, antara lain kategori DJ of The Year, Producer of The Year, Live PA of The Year, dan Track of The Year.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pada 2008, DJ Romy dianugrahi Paranoia Milestone Award atas sumbangsihnya dalam mengembangkan dance scene Indonesia oleh Paranoia Award. Kepiawaian DJ Romy dalam menghidupkan crowd hiburan malam sudah tidak perlu diragukan lagi.

Selain menghadirkan pioner electronic dance music di Indonesia, gelaran bertajuk Djarum Super Mild  Meganite Legend ini bakal memuaskan party goers dan clubbers dengan penampilan VDJ LostSisca dari label 1945 MF, Simply The One Band, Purify Girl Dancer, dipandu MC Anas Prambors.

Food And Beverages The Sunan Hotel Solo, Sugeng Mulyadi, mengatakan gelaran di penghujung 2013 ini bakal memberikan pengalaman yang berkesan bagi penggemar hiburan malam di Solo.

“Acara ini dipastikan akan memberikan pengalaman bagi penikmat pesta dan hiburan berkualitas. Racikan musik dari cucu Presiden Soekarno bakal mengobati kerinduan clubbers yang  terakhir main di The Sunan Hotel, Oktober lalu,” terangnya kepada Solopos.com, Jumat (13/12/2013) sore.

Menurut Sugeng, panggung Grand Ball Room The Sunan Hotel, Sabtu malam nanti bakal tampil berbeda dibandingkan gelaran biasanya. “Selain mendapatkan suguhan musik berkualitas dari guru sejumlah DJ besar di Indonesia, kami membuat panggung lengkap dengan permainan tata cahaya teknologi terbaru untuk memuaskan para pengunjung,”katanya.

Acara Djarum Super Meganite Legend tak hanya menjadi ajang menikmati hiburan berkualitas. Gelaran tengah malam ini juga bakal bertabur puluhan doorprize menarik yang disediakan penyelenggara acara. Untuk menikmati kemeriahan pesta ini, pengunjung dikenakan kontribusi Rp60.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya