SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo, kembali menyita perhatian publik dengan kemewahannya. Bukan dari rumah mewah atau mobil mewah, penyerang Juventus itu menunjukkan kemewahan dengan jam tangannya yang bertabur berlian.

Jam tangan mewah itu dikenakan Cristiano Ronaldo pada konferensi pers sebelum pertandingan Liga Champions antara Manchester United dan Juventus di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Senin (22/10/2018). Jam tangan yang dikenakan Ronaldo pada konferensi pers itu tampak berkilau dari kejauhan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Unilad.co.uk menyebut jam tangan yang dikenakan pria berpaspor Portugal itu merupakan keluaran Jacob & Co versi khusus. Harga jam tangan mewah Ronaldo itu pun tak main-main, yakni senilai 2 juta Euro atau setara dengan Rp34,8 miliar.

Jam tangan mewah Jacob & Co milik Cristiano Ronaldo. (Reuters-Jason Cairnduff)

Itu artinya, harga jam tangan Ronaldo lebih mahal dari mobil mewah Bugatti Veyron 16.4 yang satu unitnya senilai Rp33 miliar. Jam tangan ini juga lebih mahal dibanding tiga mobil Lamborghini Adventador Lp700-4 keluaran 2014 yang satu unitnya senilai Rp10,4 miliar.

Namun tampaknya harga Rp34,8 miliar untuk satu jam tangan mewah tak membebani Ronaldo. Pasalnya, kekasih Georgina Rodriguez itu memiliki penghasilan yang cukup fantastis. Di Juventus saja, Ronaldo dibayar 30 juta Euro atau sekitar Rp508,98 miliar dalam semusim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya