SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Berlian merupakan perhiasan yang banyak diminati oleh masyarakat diseluruh dunia. Tentu karena keindahannya yang memukau dengan berbagai bentuk dan ukuran.

Kabar menarik di pasaran global datang dari perhiasan premium itu. Graff Diamonds mengumumkan bahwa mereka menjual berlian potong Zamrud berbentuk persegi terbesar di dunia.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Batu tersebut bernama Graff Lesedi La Rona yang merupakan berlian utama dari berlian kasar Lesedi La Rona 1.109 karat yang ditemukan pada 2015 lalu di Bostawa.

Ekspedisi Mudik 2024

Lucara Diamond Corp menjual Lesedi La Rona ke Graff Diamond pada 2017, sebelum akhirnya perusahaan asal Inggris tersebut akan menjual kembali batu cantik itu dengan terlebih dahulu diolah sedemikian rupa.  

Ukuran tipis berlian menimbulkan tantangan bagi para ahli pertama Graff untuk menganalisis, memotong, dan menyelesaikan batu tersebut. Graff Diamonds harus membuat pemindai baru khusus untuk berlian kasar itu.

“Memotong berlian seukuran ini adalah bentuk seni pahatan terbaik,” kata Laurence Graff, Founder Graff Diamonds seperti dikutip dari Bloomberg, Kamis (11/4/2019).

Graff menyampaikan bahwa proses yang dilakukan terhadap berlian Lesedi La Rona ini sangat beresiko. Pasalnya, tidak ada kata pengulangan atau penambahan ketika terjadi kesalahan sehingga harus dilakukan dengan sangat berhati-hati.

Adapun, Graff Lesedi La Rona berbentuk persegi paling besar yang dijual memiliki 302.37 karat. Selain itu, terdapat sekitar 66 berlian lainnya yang dihasilkan dari batu kasar tersebut dengan berbagai ukuran. Sayangnya, Graff Diamonds tidak mengumumkan berapa harga jual yang mereka tawarkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya