SOLOPOS.COM - detik.com


detik.com

[SPFM], Pernahkah Anda mendengar ungkapan yang mengatakan ‘lidah pun bisa lebih tajam dari pedang’? Bila tidak hati-hati, menurut Deborah Tannen, psikolog dan penulis buku tentang relationship, lidah Anda bisa menjadi pedang yang menyakitkan bagi pasangan.

Ya, siapapun akan merasa diserang dan dihakimi jika dituding dengan kata-kata yang tajam dan pedas. Kalau pasangan Anda juga tidak bisa menyikapinya dengan baik, kejadian selanjutnya bisa ditebak, yakni pertengkaran antara Anda berdua.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menjalin hubungan dengan seseorang memang bisa mengalami pasang surut. Namun begitu, tak selamanya berdebat dengan pasangan berdampak negatif bagi hubungan Anda berdua. Bahkan, berdebat dengan pasangan bisa menjadi media bagi Anda berdua untuk belajar berkompromi.

Nah, bagaimana dengan Anda? Pernahkah atau bahkan seringkah Anda berdebat dengan pasangan? Apa yang sering Anda perdebatkan? Apa yang Anda lakukan agar perdebatan tidak meruncing dan merusak hubungan Anda berdua?

Mari berbagi di Solo Lifestyle edisi Rabu (10/10) pukul 15.05-16.00 WIB. Pendapat Anda bisa Anda sampaikan melalui SMS 081 226 103 103 atau 0817 444 103. Anda juga bisa gabung lewat telepon di 0271-739 389 dan 739 367. [SPFM/rda]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya