Selasa, 12 Juli 2011 - 20:01 WIB

Benny: pernyataan dewan pers tidak tepat

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Politisi Partai Demokrat yang juga Ketua Komisi III DPR RI Benny K Harman mengatakan pernyataan dewan pers yang menyebut pesan via blackberry atau pesan singkat sah dijadikan sumber berita, tidak tepat. Benny hari ini, Selasa (12/7) berpendapat keterangan dari sumber harus diperjelas asal muasalnya. Media massa, menurut Benny, harus memastikan hal itu jika tidak ingin dituduh menyebarluaskan berita bohong. Benny juga menilai seseorang berhak memprotes pemberitaan dengan sumber yang diragukan.

Sebelumnya, dalam jumpa pers di Gedung Dewan Pers, Ketua Dewan Pers Bagir Manan menyatakan bahwa pesan tersebut adalah fakta jurnalistik yang berbeda dengan fakta hukum. Menurut Bagir, fakta jurnalistik adalah apa adanya, sehingga tidak perlu dibuktikan. Adapun tugas pembuktian ada, jika fakta tersebut menjadi fakta hukum. [miol/rda]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif