SOLOPOS.COM - ILUSTRASI (FOTO/Dok)

Bencana Ponorogo, satu rumah milik warga di Desa Temon, Ngrayun, rusak parah tertimpa pohon pinus.

Madiunpos.com, PONOROGO — Rumah milik Kadiran, warga RT 007/RW 001, Desa Temon, Kecamatan Ngrayun, Ponorogo, hancur karena tertimpa pohon pinus di dekat rumahnya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Selain itu, anak Kadiran yang berusia dua tahun juga terluka ringan akibat terkena reruntuhan bangunan rumah. Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Ponorogo, Setyo Budiono, mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (28/1/2017) sore.

Rumah Kadiran hancur dan rusak di seluruh bagian.  “Rumah milik Kadiran dihuni tujuh orang. Korban yang mengalami luka ringan yaitu Dexsa berusia dua tahun,” kata dia kepada Madiunpos.com, Minggu (29/1/2017).

Budi menuturkan hujan deras disertai angin kencang mengguyur wilayah tersebut sejak Sabtu pukul 12.00 WIB. Saking kencangnya angin, pohon pinus berdiameter sekitar 60 cm yang berada di dekat rumah Kadiran roboh dan menghantam atap rumahnya.

“Pohon pinus itu milik Perhutani dan saat tumbang menimpa rumah dan kini rumah itu hancur,” kata Budi.

Tidak ada korban jiwa dalam bencana alam itu, namun kerugian materiil dari peristiwa itu mencapai Rp30 juta. Tim BPBD Ponorogo beserta warga setempat telah membersihkan material bangunan yang rusak dan menyingkirkan batang pohon pinus yang menimpa rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya