SOLOPOS.COM - Tagana dan polisi membersihkan objek wisata Air Terjun Sedudo, Nganjuk, dari material tanah longsor Rabu (22/7/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Prasetia Fauzani)

Bencana alam Nganjuk menorehkan duka mendalam bagi keluarga korban.

Madiunpos.com, TULUNGAGUNG – Musibah tebing longsor yang terjadi di kawasan objek wisata Air Terjun Sedudo, Nganjuk, Jawa Timur, Selasa (21/7/2015) sore, sangat disayangkan oleh pihak keluarga korban. Menurut mereka, petugas objek wisata Sedudo terkesan lamban dalam mengevakuasi korban bencana alam Nganjuk itu sehingga tiga pengunjung harus meregang nyawa.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Jemmy, kakak korban Hendra Permana Setyawan, 12, mengatakan petugas objek wisata Sedudo terkesan kurang sigap saat musibah bencana alam Nganjuk itu terjadi. Ketika Hendra tertimbun longsoran bebatuan tebing dan pepohonan, jelas Jemmy, petugas Sedudo tak kunjung membawa korban ke rumah sakit terdekat agar lekas mendapatkan pertolongan.

“Saat kejadian, petugas di lokasi wisata Sedudo hanya sibuk menutup lokasi tanpa segera mengevakuasi korban. Keluarga merasa sangat kehilangan,” katanya seperti diberitakan News.Okezone.com, Rabu (22/7/2015).

Hendra adalah satu di antara tiga korban tewas dalam insiden bencana alam Nganjuk di objek wisata Air Terjun Sedudo, Selasa (21/7/2015) lalu. Hendra mengembuskan napas terakhir tak lama setelah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nganjuk.

Untuk sementara, pihak keluarga menyemayamkan jenazah korban musibah bencana alam Nganjuk ini di rumah duka Rukun Sejati Jl. Adi Sucipto Kota Tulungagung. Rencananya, jenazah putra bungsu pasangan Tan Oei Sien dan Heuw Fie Pien ini akan dimakamkan di kompleks permakaman Tionghoa di Gunung Bolo Tulungagung, Sabtu (25/7/2015).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya