SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)--Belasan ribu umat muslim se-Soloraya mengikuti tabligh akbar mengecam keras kebrutalan Israel menyerang kapal misi kemanusiaan Mavi Marmara, Minggu (6/6) di Alun-alun Solo.

Tabligh tersebut merupakan aksi gabungan berbagai organisasi yang difasilitasi oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) se-Soloraya . Hadir dalam tabligh tersebut ketua MUI Solo Prof Dr Zainal Arifin Adnan, Presidium MER-C Indonesia Joserizal Jurnalis, koordinator Tim Pengacara Muslim (TPM) Mahendradatta.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Tabligh akbar tersebut melahirkan resolusi solo yang bersisi tiga poin, yakni mengutuk keras tindakan Israel yang menyerang kapal kemanusiaan, mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan RI tentang lawan segala bentuk penjajahan termasuk kejahatan Israel dan menyerukan umat manusia di dunia untuk menumbuhkan kesadaran tentang kejahatan zionis Israel.

Dalam kesempatan itu, mereka juga mengirim surat kepada Presiden yang dititipkan kepada walikota Surakarta. Mahendradatta mengajak semua warga untuk membawa persoalan keburatalan Israel tersebut ke Komisi HAM PBB di Jenewa. Selain itu peristiwa Mavi Marmara adalah momentum bagi seluruh warga bangsa di Indonesia untuk bersatu dalam satu barisan melawan Israel dengan berbagai cara.

kur/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya