SOLOPOS.COM - Kisah hidup Tiko dan ibunya hidup di rumah mewah tanpa aliran listrik viral di media sosial. (tangkapan layar Youtube Bang Brew TV)

Solopos.com, SOLO-Kisah seorang pemuda bernama Tiko, 23, dan ibunya yang hidup di rumah mewah tanpa aliran listrik dan aliran air bersih viral di media sosial. Terlebih, sang ibu mengalami gangguan jiwa.

Tiko merawat sang ibu bernama Eny yang alami depresi usai ditinggal pergi suaminya yang disebut-sebut mantan pejabat pada 2011 silam.  Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, Tiko bekerja serabutan sebelum akhirnya diangkat menjadi satpam oleh warga setempat.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Ia pun mengaku harus menampung air hujan atau meminta dari tetangga untuk kebutuhan mandi dan mencuci.  Kisah Tiko ini kali pertama diunggah oleh akun YouTube ALE Coward yang diunggah pada 19 Desember lalu. dan viral di media sosial.

Dalam video tersebut, Tiko mengatakan rumah beralamat Jl. Paron No. 48, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur itu dibangun pada 1999 ketika ayahnya masih tinggal bersama.  Sejak ayahnya pergi, sang ibu mengalami depresi dan tidak bisa mengontrol emosi.

“Sejak papa pergi 2011 atau 2013 papa pergi, ibu kurang sehat… begitulah. Jadi ibu tu suka marah-marah sendiri, ngomong sendiri. Tapi tetap saya urus gitu. Ibu enggak pernah keluar,” ujar Tiko dikutip dari kanal Youtube Bang Brew TV pada Kamis (5/1/2023).

Hidup di rumah mewah yang sangat luas tanpa listrik dan air itu, Tiko mengaku sering mendapat pengalaman mistis. Sepeti mendengar suara tangisan perempuan dan benda bergerak.

“Di belakang rumah ada pohon salem, kadang ada suara tangisan perempuan lumayan lama. Dulu ada yang mau beli, tapi enggak jadi karena enggak berani motong gitu,” papar Tiko.

Karena suasana rumah yang kurang nyaman, Tiko pun lebih sering tidur di luar rumah.  Tiko membantah isu yang menyebut rumahnya telah terbengkalai 30 tahun. Menurutnya, rumahnya mulai tak terurus sejak kepergian sang ayah.

“Listrik dan air sudah mulai dicabut pada saat itu,” ungkap Tiko.

Hidup di rumah mewah meski tanpa listrik dan air bersih, Tiko tak berniat menjual tempat tinggalnya tersebut. Alasannya karena peninggalan orang tua.

Kini sang ibu telah dibawa untuk mendapatkan perawatan. Rumah Tiko pun telah dibersihkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya