SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, MUNICH – Bayern Munchen mendapat tantangan dari Benfica pada matchday kelima Liga Champions. Pelatih Bayern, Niko Kovac, ingin timnya bisa memenangi pertandingan ini, meski hasil imbang sudah cukup mengantarkan mereka lolos ke fase knockout.

Duel Bayern kontra Benfica ini akan dilangsungkan di Allianz Arena, Rabu (28/11/2018) dini hari WIB. Bayern saat ini memuncaki klasemen sementara Grup E dengan koleksi 10 pemain. Die Roten unggul dua angka dari Ajax di posisi pertama, dan enam angka dari Benfica di posisi ketiga.

Promosi Piala Dunia 2026 dan Memori Indah Hindia Belanda

Artinya, Bayern hanya butuh satu angka lagi untuk menyegel tiket ke babak 16 Besar Liga Champions. Namun, Kovac tak ingin Bayern cuma menuai hasil imbang. Pelatih 47 tahun itu ingin anak asunya menang demi kembali ke trek positif.

Seperti diketahui, Bayern gagal memenangi dua pertandingan terakhirnya. Mereka dibekuk Borussia Dortmund 3-2 serta bermain imbang 3-3 melawan tim semenjana Fortuna Duesseldorf 3-3.

“Kami cuma butuh satu poin besok, tapi kami benar-benar ingin menang. Kami ingin menang di Liga Champions dan kemudian tampil bagus lagi di Bundesliga,” ujar Kovac seperti dikutip dari Uefa.com, Selasa (27/11/2018).

“Kami tahu bahwa Benfica perlu menang untuk menjaga peluang ke babak 16 besar. Itu artinya, mereka akan bermain menyerang, tapi tidak terlalu berisiko. Sebuah pertandingan berlangsung selama 90 menit, dan saya akan menentukan tim saya untuk tampil solid melawan mereka,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya