SOLOPOS.COM - Sragen United (JIBI/Solopos/M. Ferri Setiyawan)

Sragen United berniat menggelar laga uji coba.

Solopos.com, SRAGEN — Setelah menghuni markas baru di Stadion Pacitan, Sragen United tampaknya ingin memberi “kado” bagi masyarakat di Kota 1.001 Goa. Tak tanggung-tanggung, manajemen membidik Persebaya Surabaya sebagai lawan uji coba tim yang kini berganti nama menjadi Pacitan FC itu. Laga tersebut menggantikan rencana turnamen mini yang masih buram.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Laga uji coba rencananya akan digelar di Stadion Pacitan pada 20 Juni 2017. Bagi Sragen United (Pacitan FC), pertandingan tersebut menjadi kesempatan menarik animo warga setempat untuk mendukung tim.

Sebagai tim yang memiliki sejarah dan nama besar, kehadiran Persebaya tentu diharapkan membuat pecinta bola di Pacitan berbondong-bondong ke stadion. “Kami sedang menjalin komunikasi dengan Persebaya,” ujar Komisaris Sragen United, Indika Wijaya Kusuma, saat berbincang dengan Solopos.com, Selasa (6/6/2017).

Indika mengatakan tawarannya sejauh ini disambut baik oleh Bajul Ijo, julukan Persebaya. Uji coba melawan Sragen United, sebut Indika, sudah dijadwalkan dalam agenda Persebaya. Namun Indika mengakui belum ada kesepakatan waktu untuk menggelar pertandingan tersebut.

“Kami sih inginnya tanggal 20 Juni 2017, sebelum Lebaran. Namun kami belum tahu pihak Persebaya bisa atau tidak. Masih akan dipastikan,” kata Indika.

Indika mengatakan uji coba melawan Bajul Ijo positif untuk mendongkrak mental Andrid Wibowo dkk. jelang lanjutan kompetisi Liga 2. Dia menyebut kualitas Siswanto dkk. tak perlu diragukan lagi meski mereka masih terpuruk di papan bawah Grup 5 Liga 2. Indika menyebut format uji coba kemungkinan hanya berupa pertandingan biasa.

Sebelumnya ada rencana turnamen mini yang juga melibatkan Persema Malang dan Persijap Jepara. “Kami menyeriusi uji coba lawan Persebaya dulu,” beber Indika.

Sementara itu keinginan Sragen United memboyong pemain PSIM, Rahman “Bebek” Purwanto, kemungkinan besar kandas lantaran PSIM ogah melepas sang pemain. Indika mengaku tengah mencari alternatif pemain pascamandeknya perburuan Rahman “Bebek”. Dia menyebut Laskar Gajah Purba, julukan Sragen United, darurat di lini penyerangan. “Kami tidak punya striker yang mematikan. Ini masalah kami,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya