SOLOPOS.COM - Pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong. (pssi.org)

Solopos.com, JAKARTA — Sempat molor, pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, akhirnya tiba di Indonesia pada Jumat (11/12/2020) malam. Tak lama-lama beristirahat, pelatih asal Korea Selatan itu langsung memimpin latihan anak asuhnya pada Sabtu (12/12/2020).

Pelatih 51 tahun itu langsung menguji skuat Garuda Nusantara melalui internal game. Sebelumnya, Shin Tae-yong, diberi waktu oleh PSSI untuk pulang kampung setelah Timnas U-19 menyelesaikan training camp (TC) di Kroasia beberapa waktu lalu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebanyak 33 pemain dibagi dalam dua tim. Pada internal game ini, para pemain menunjukkan semangat, kerja keras dan tempo permainan yang tinggi.

Persaingan Sengit Kiper Bhayangkara Solo FC, Awan Setho Tak Khawatir

Ekspedisi Mudik 2024

Bahkan beberapa kali terjadi benturan antar pemain dan kram yang mengakibatkan mereka harus ditangani tim medis di pinggir lapangan. Dari situ, mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu melihat banyak hal yang mesti dibenahi David Maulana dan kawan-kawan.

“Saya langsung memimpin latihan timnas U-19. Memang berbeda memantau pemain latihan secara langsung apalagi setelah sebulan lebih saya melihat pemain latihan lewat virtual,” kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

“Masih banyak yang perlu kami benahi di TC kali ini. Fokus kami bagaimana fisik pemain harus ditingkatkan. Selain itu meningkatkan mental mereka dan memperbaiki performa pemain,” tambahnya.

Winger Persib Febri Haryadi Tolak Pinangan Klub Thailand, Ini Alasannya

Persiapan Piala Asia U-19

Seperti diketahui, pemain Timnas Indonesia U-19 sudah berkumpul di Jakarta sejak 13 November lalu untuk TC. Tadinya, total ada 38 pemain yang mengikuti pemusatan latihan ini.

Namun, seiring berjalannya waktu kini tinggal tersisa 33 pemain. Ini setelah Mochamad Yudha Febrian dan Serdy Ephy Fano dipulangkan karena indisipliner.

Lalu, Beckham Putra Nugraha serta Risky Sudirman harus beristirahat lantaran mengalami cedera. Adapun satu pemain lagi yaitu Brylian Aldama izin karena sedang mengurus gabung ke klub asal Kroasia, HNK Rijeka.

Sempat Tunda ke Indonesia, Shin Tae-yong Datang Juga

TC Timnas U-19 ini sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan yang dijadwalkan bergulir Maret 2021. Selain itu, Garuda Nusantara –julukan Timnas U-19– disiapkan untuk Dunia U-20 2021 di Indonesia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya