SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok. SOLOPOS)

Ilustrasi (Dok. SOLOPOS)

Klaten (Solopos.com)–Perusahaan Daerah (PD) Bank Klaten mengancam akan menggelar lelang aset agunan milik debitur yang enggan melunasi tunggakan kredit.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hingga kini, jumlah kredit macet Bank Klaten masih tersisa Rp 3 miliar.

Direktur PD Bank Klaten, Sumiyati, mengatakan berbagai upaya sudah dilakukan Bank Pasar untuk mengatasi kredit macet dari para debitur.

Dua tahun silam, total kredit macet Bank Klaten mencapai Rp 6 miliar, namun hingga kini masih menyisakan Rp 3 miliar.

”Dalam beberapa bulan terakhir kami berhasil menagih sekitar Rp 450 juta. Hingga akhir tahun ini, kami menargetnya semua kredit macet itu sudah terlunasi,” tukas Sumiyati saat ditemui wartawan di sela-sela kesibukannya, Selasa (13/9/2011).

Sumiyati mengakui, tingginya kredit macet yang dialami Bank Klaten disebabkan banyak hal. Dia mengakui, Bank Klaten kurang berhati-hati dalam menyalurkan pinjaman kredit kepada debitur.

Untuk mengatasi masalah itu, kata Sumiyati, Bank Klaten sudah membentuk tim penyelesaian kredit macet yang diketuai oleh Tulus Yunianto.

(mkd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya