SOLOPOS.COM - Kondisi Kali Premulung depan RS Orthopedi Solo di Jl A Yani, Selasa (4/10/2016). (Facebook)

Banjir melanda Kartasura, Sukoharjo, yang diiringi Kali Premulung yang nyaris meluap.

Solopos.com, SUKOHARJO — Hujan yang melanda sebagian besar wilayah Soloraya sejak Selasa (4/10/2016) membuat sebagian wilayah Kartasura, Sukoharjo, terendam banjir. Banjir tersebar dari Kelurahan Kartasura hingga sekitar kawasan Kampus Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Pabelan.

Promosi BRI Sambut Baik Keputusan OJK Hentikan Restrukturisasi Kredit Covid-19

Hujan deras melanda sejak pukul 17.00 WIB hingga sekitar pukul 19.00 WIB tersebut membuat sungai-sungai tak mampu menampung air. Di Dukuh Purwogondo, Kelurahan Kartasura, air memulai membanjiri permukiman warga pada pukul 18.00 WIB. Ada lima KK yang terdampak banjir tersebut. Informasi yang diterima Solopos.com dari aparat setempat, banjir menggenang hingga setinggi dada orang dewasa.

Ekspedisi Mudik 2024

Warga setempat pun terpaksa melakukan evakuasi secara mandiri karena tingginya permukaan air banjir. Sementara itu, banjir juga menggenangi Desa Singopuran yang berbatasan dengan Kecamatan Colomadu, Karanganyar. Menurut informasi, sungai yang memisahkan Kecamatan Kartasura dan Colomadu tersebut tak mampu menampung debit air. Sementara itu, air dari saluran pembuangan permukiman tersebut tak bisa masuk.

Banjir di Purwogondo, Kartasura, Selasa (4/10/2016) malam. (Istimewa)

Banjir di Purwogondo, Kartasura, Selasa (4/10/2016) malam. (Istimewa)

Selain itu, masih dalam satu jalur anak sungai tersebut, kawasan Gonilan dekat Kampus UMS juga terendam air. Begitu pula Kali Premulung di selatan kampus UMS dan depan kawasan sekitar RS Orthopedi yang hampir meluap dan ketinggian air mencapai batas jembatan. Kali tersebut berhubungan kawasan-kawasan di Solo bagian selatan, seperti Kelurahan Laweyan dan Joyotakan, sebelum bermuara di Bengawan Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya