SOLOPOS.COM - Ular piton menggegerkan warga Baluwarti, Solo, Minggu (19/6/2016). (Istimewa/Dyah Ayu)

Banjir Solo terjadi Sabtu hingga Minggu di beberapa lokasi belum surut.

Solopos.com, SOLO — Hujan deras Sabtu (18/6/2016) sore menyebabkan banjir di beberapa wilayah. Di Pasar Kliwon sebanyak 13 kelurahan terendam banjir.

Promosi BI Rate Naik Jadi 6,25%, BRI Optimistis Pertahankan Likuiditas dan Kredit

Genangan air juga ditemui di beberapa ruas jalan utama Kota Solo. Minggu (19/6/2016) dini hari saat warga disibukkan dengan banjir dan genangan, warga Baluwarti Solo malah menemukan ular piton.

Agus Sudarmaji, 57, warga RT 002/RW 005 Baluwarti Solo, ketika dihubungi Solopos.com, mengisahkan saat itu sekitar pukul 00.00 WIB, warga tengah menyaksikan Piala Eropa di pos ronda setempat.

“Tiba-tiba kok terdengar suara krok krok… di saluran air. Kondisi saluran air kan ditutup pake semen. Setelah kami buka satu ternyata ular lagi mlungker,” jelasnya.

Disebutkan Agus, sekitar 10 warga dikomandoi Heru, akhirnya berusaha menarik ular agar keluar dari selokan. “Kami tarik-tarik ekornya enggak mau. Sampai kami tarik pake sepeda motor juga ular gak keluar, karena kepalanya mlungker di selokan. Akhirnya setelah kepalanya di pukul-pukul ular berhasil keluar dari selokan. Ular berhasil keluar sekitar pukul 02.00 WIB,” katanya.

Ular sepanjang 5 meter dengan diameter 40 cm itu kini disimpan di kandang dan ditempatkan di Pos Ronda RT 003/RW 5 Baluwarti. Ular menjadi tontonan warga. “Saat itu air di selokan tinggi, kemungkinan ular katut air sehingga ada di selokan kami,” lanjutnya.

Kondisi ular menurut Agus diperkirakan stres.

Penemuan ular di Baluwarti bukan kali pertama terjadi. Bulan lalu, warga juga menemukan ular di selokan namun tak berhasil ditangkap. Ular tersebut katanya, lari menuju arah Gajahan. “Kami sudah beberapa kali melihat ular di wilayah kami. Kami menduga ini ular-ular liar bukan peliharaan. Yang dulu itu, ular lari Gajahan terus pernah juga ke wilayah Langensari, di daerah sana kan banyak rumah kosong.”

Agus mengatakan belum ada rencana apapun atas ular temuan tersebut. “Kami serahkan ke pemuda sini aja yang berhasil nangkap mangga mau diapakan.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya