SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Madiunpos.com, MADIUN — Banjir bandang yang menerjang sejumlah wilayah di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, hingga siang ini belum surut total. Namun, hujan deras kembali menerjang wilayah itu, Rabu (6/3/2019) sekitar pukul 14.30 WIB. 

Salah satu wilayah yang diterjang hujan deras yaitu di Desa Purworejo, Kecamatan Pilangkenceng, Madiun. Desa Purworejo merupakan salah satu desa yang mengalami banjir paling parah. 

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Ada ratusan rumah di desa tersebut yang terendam air. Setelah agak surut, beberapa warga kemudian membersihkan rumah mereka yang terendam air hingga mencapai 2 meter. 

Ekspedisi Mudik 2024

Mereka terlihat membersihkan lumpur yang masuk di dalam rumahnya dengan alat seadanya.  Seorang warga Desa Purworejo, Purnomo, mengatakan membersihkan lumpur yang dibawa air hujan.

“Ini dibersihkan karena sudah agak surut,” kata dia. 

Dia menuturkan khawatir kalau nantinya akan turun hujan lagi. Apalagi saat ini masih banyak air yang belum surut. 

Hal senada dikatakan, Kemis. Pria itu mengaku takut kalau hujan deras turun kembali. Apalagi saat ini banjir belum surut total. 

“Ya takut nanti kalau ada banjir susulan. Soalnya ini mau hujan,” ujar dia.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya