SOLOPOS.COM - Ilustrasi rapid antigen. (Bisnis.com/Eusebio Chrysnamurti)

Solopos.com, SOLO — Bandara Adi Soemarmo Solo di Boyolali membuka layanan tes cepat atau rapid test antigen yang bisa diakses baik pengguna jasa bandara maupun masyarakat umum.

Layanan rapid test antigen ini dibuka per Jumat (18/12/2020). Humas Bandara Adi Soemarmo, Danardewi, mengatakan telah menyediakan layanan tes cepat antigen baik bagi para penumpang maskapai, pengguna jasa bandara, maupun masyarakat umum.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Hal ini sesuai dengan persyaratan perjalanan udara. “Layanan rapid test antigen ini dengan biaya Rp170.000. Syaratnya sama dengan saat tes cepat, yakni menunjukkan identitas diri seperti KTP/SIM/KK,” katanya kepada Solopos.com, Jumat (18/12/2020).

Terungkap, Ini Identitas Korban Kecelakaan Yang Meninggal Terbakar Dalam Mobil di Tol Sragen

Danar menambahkan layanan rapid test antigen tersebut terletak pada area sekitar Stasiun KA Bandara atau sebelah Terminal Keberangkatan. Sedangkan operasionalnya pada Senin-Minggu pukul 07.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. Lama waktu pengambilan hasil tes menyesuaikan antrean.

Shared Services and CSR Manager Bandara Adi Soemarmo, Dedi Suwastono, menambahkan kini bandara menyediakan dua layanan tes cepat. Keduanya yakni tes cepat antibodi (biasa) dengan biaya Rp85.000 dan tes cepat antigen dengan biaya Rp170.000. “Iya, kami layani dua-duanya,” ujarnya.

Jadi Perbincangan Di Twitter, Wali Kota Solo Rudy Ditawari Jabatan Menteri Sosial?

Penerbangan Solo-Denpasar

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Bali mewajibkan para penumpang maskapai mengantongi hasil tes PCR atau swab test negatif. Aturan ini berlaku selama masa libur Natal dan Tahun Baru dan efektif mulai Sabtu (19/12/2020) hingga Senin (4/1/2021).

Hal ini merujuk pada Surat Edaran Gubernur Bali No 2021 Tahun 2020. Ada tiga maskapai yang melayani rute Bandara Adi Soemarmo menuju Denpasar, Bali, yakni Airasia, Lion Air, dan Garuda Indonesia.

Ikuti Aturan Gubernur Ganjar, Wisatawan ke Solo Wajib Rapid Test Antigen

Station Manager Lion Air Bandara Adi Soemarmo, Aditya Yudha, mengatakan terkait syarat tambahan tes swab atau tes usap untuk tujuan Bali ini terserah kepada penumpang apakah tetap berangkat atau batal.

“Sejak rute Solo-Denpasar PP kami buka lagi pada Agustus lalu, demand sudah bagus. Load factor lumayan sekitar 70%. Persentase ini lebih tinggi daripada load factor Lion Air keseluruhan di Bandara Adi Soemarmo sekitar 50%. Rute lainnya ada Solo-Jakarta dengan load factor di bawah 60% karena kompetitornya banyak,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya